Kamis, 26 Agustus 2010

memilih trading daripada istri

Salah satu kisah menarik itu mengangkat nama Michael Marcus, seorang legenda trader komoditi lulusan psikologi, Universitas Clark’69, AS. Memulai karir tradingnya di tahun 1972, ia mengorbankan uang tabungannya berjumlah 700 US dollar untuk sebuah kontrak futures dan berkembang menjadi 64 ribu US dollar dalam waktu satu tahun.

Reputasi terbaik Marcus dikenal karena telah berhasil melipatgandakan 30 ribu US dollar menjadi 80 juta US dollar dalam waktu kurang dari 20 tahun. Ia juga telah memiliki 10 rumah mewah nan indah di berbagai belahan dunia, yang mungkin saja tidak pernah ditidurinya.

Memang indah benar melihat ladang yang telah digarap Marcus. Namun, pada kenyataannya ia harus siaga setiap 2 jam sekali untuk mengamati keadaan pasar yang selalu berubah. Kesibukan yang luar biasa tersebut, mengakibatkan kisah tragis dalam rumah tangganya. Dalam buku berjudul “The Predictors”, yang dikarang oleh Thomas Bass, terdapat catatan: “His wife left him, but Marcus was too busy to notice.“. Ya benar, istrinya meninggalkannya, karena dia lebih memperhatikan trading dibandingkan orang yang dia cintai.

Sebuah pesan moral yang terangkat adalah, “if you love something, keep trying. However, don’t expect it to be easy”. Tidak mudah memang, namun pantaskah untuk diperjuangkan?? Saya pribadi tidak menyarankan Anda untuk melakukan pengorbanan di luar batas demi meraih sukses dalam trading. Namun, ingin mengingatkan Anda (sebagai trader) agar menyadari pentingnya keseimbangan kehidupan dalam bertrading dan non trading (prioritas).

-
Semua hedge-fund manager mempunyai trading system yang berbeda, namun ternyata cara mereka mengembangkan trading system-nya adalah sama.Perbedaan dari seorang professional trader dan unprofessional trader adalah mereka yang professional tidak trading secara “blindly“.

Seorang hedge-fund manager dituntut tidak hanya mempunyai strategi trading yang tajam, namun mereka harus tahu kapan mereka sukses, kapan akan stop loss dan bagaimana kemungkinan terburuk akan terjadi.

Pada dasarnya, semua hedge fund manager mengikuti 5 langkah untuk mengembangkan trading system mereka.

1. Properly defining the trading system

2. The art of entry and exit strategy

3. Test drive

4. Getting intimate

5. Self reflection

--
Tips ke-1 : “Properly defining the trading system”

Properly defining the trading system artinya kita harus benar-benar menentukan dasar-dasar yang diperlukan untuk mengembangkan trading system kita kedepannya. Ada 3 hal yang perlu diperhatikan untuk menentukan trading system yang baik.

3 Hal tersebut adalah:
Parameter trading (Trade Parameters), pemilihan pair mata uang (Currency Pair) yang cocok dan pemilihan Time Frame.

Trade Parameters
Hal pertama yang dilakukan adalah menentukan apakah kita ingin trading dengan menggunakan analisa teknikal, analisa fundamental atau kombinasi dari analisa fundamental dan teknikal. Penentuan ini hanyalah sebagai inisial untuk menentukan trading system kita. Ketika kita telah menemukan yang cocok, maka kita harus menentukan trade parameters dari metode trading yang dipilih.

Currency pair
Hal kedua yang dilakukan adalah memilih mata uang untuk trading. Banyak trader yang trading di beberapa pair mata uang, tetapi mereka pasti mempunyai mata uang favorit. Begitu juga dengan para hedge-fund manager, untuk memaksimalkan probabilitas profit dari setiap open posisi, maka para hedge-fund manager ini juga mempunyai pair mata uang favorit/andalan untuk kesuksesan mereka.

Time frame
Hal ketiga yang dilakukan adalah menentukan time frame yang akan anda pilih untuk trading. Suatu strategi yang bekerja pada daily time frame chart biasanya tidaklah cukup akurat untuk digunakan dalam time frame 5-minutes chart. Seorang news-trader, short-term trader ataupun long-term trader mempunyai dasar time frame yang berbeda-beda.

-
Tips ke-2: The Art of Entry and Exit Strategy



Mayoritas trader menghabiskan banyak waktu dalam mencari entry position yang tepat dengan memperhitungkan kombinasi yang sempurna dari beberapa indikator yang mereka gunakan, sedangkan penentuan exit position mereka hanya ditentukan tidak lebih dalam suatu faktor perkiraan.

Namun justru faktor “perkiraan” inilah yang membedakan antara seorang trader yang konsisten profit dengan yang tidak. Para hedge-fund manager terkenal seperti George Soros misalnya, mereka memberikan bobot yang sama besar untuk mengkalkulasikan perhitungan entry position dan exit position dalam trading system mereka.

Pada dasarnya ada 4 cara untuk melakukan entry dan exit position.

* Single entry, single exit
* Single entry, multiple exits
* Multiple entries, single exits
* Multiple entries, multiple exits

-
Tips ke-3: Test Drive - BackTesting



Banyak trader mempelajari strategi yang mereka dapatkan melalui teman-teman mereka sesama trader, pelatihan trading, atau dari suatu buku trading, tapi seharusnya kita tidak mengikuti trading system tersebut secara “buta”. Tips pentingnya melakukan backtesting dan forwardtesting untuk memastikan trading system yang anda coba adalah profitable.

--

Tips ke-4: Getting Intimate



Tips ke 4 adalah pemahaman terhadap trading system anda, karena tidak semua trading system adalah sama. Pemahaman mengenai drawdown mutlak diperlukan.

Pemahaman terhadap drawdown dari suatu trading system kita akan membantu kita untuk me-manage resiko dengan memberikan suatu gambaran yang memberikan acuan kapan untuk masuk ke pasar dan kapan harus tetap “duduk manis”.

- Understanding Performance

- Understanding Drawdown

- 3 hal penting yang perlu diperhatikan mengenai trading system yang kita pakai.

--

ke-5: Self Reflection



Tentunya kita akan bertanya kepada diri kita sendiri, kenapa beberapa trading yang kita pilih menjadi suatu transaksi yang sukses dan kenapa ada yang tidak sukses?

Lalu apa yang perlu kita lakukan untuk meningkatkan keberhasilan trading tersebut? Kita akan mencari “ruang” dimana kita bisa melakukan improvement terhadap setiap trading yang pernah kita lakukan secara satu-persatu.

Berdasarkan pengalaman dari beberapa trader yang sukses, mereka mengembangkan kedisiplinan trading mereka dengan membuat suatu trading journal untuk setiap trading yang pernah mereka lakukan. Karena pada dasarnya tidak ada suatu trading system apapun yang benar-benar cocok untuk segala kondisi market dan mempunyai tingkat akurasi 100%.

Inilah mengapa kita harus meluangkan waktu dalam seminggu atau sebulan untuk melakukan review ulang (self-reflection) terhadap akumulasi trading yang sebelumnya.

*Penjelasan contoh kasus dan cara lengkap ada pada sumber / credit

--


5 Tips mengembangkan Trading System [Part 1]

Apr

14.10

Posted by Dhani Pratama 9 Comments

Mulai minggu ini kita akan membahas mengenai “5 Tips mengembangkan Trading System“. Masing-masing tips akan saya bahas menjadi satu artikel. Jadi nantinya artikel ini akan dibagi menjadi 5 seri yang akan ditulis berurutan. Saya jamin anda tidak akan menyesal untuk membacanya. :)

.

Suatu pertanyaan yang sering dilontarkan ketika melihat seorang hedge fund manager yang sukses adalah apa yang membuat mereka spesial dan unik sehingga mereka mempunyai kualifikasi untuk mengalahkan market? Jika seorang hedge fund manager seperti George Soros mampu mengalahkan market, seharusnya trader seperti kita juga bisa melakukannya. Semua hedge-fund manager mempunyai trading system yang berbeda, namun ternyata cara mereka mengembangkan trading system-nya adalah sama.

Perbedaan dari seorang professional trader dan unprofessional trader adalah mereka yang professional tidak trading secara “blindly“. Seorang hedge-fund manager dituntut tidak hanya mempunyai strategi trading yang tajam, namun mereka harus tahu kapan mereka sukses, kapan akan stop loss dan bagaimana kemungkinan terburuk akan terjadi. Pada dasarnya, semua hedge fund manager mengikuti 5 langkah untuk mengembangkan trading system mereka.

1. Properly defining the trading system
2. The art of entry and exit strategy
3. Test drive
4. Getting intimate
5. Self reflection

Tips ke-1 : “Properly defining the trading system”

Properly defining the trading system artinya kita harus benar-benar menentukan dasar-dasar yang diperlukan untuk mengembangkan trading system kita kedepannya. Ada 3 hal yang perlu diperhatikan untuk menentukan trading system yang baik. 3 Hal tersebut adalah parameter trading (Trade Parameters), pemilihan pair mata uang (Currency Pair) yang cocok dan pemilihan Time Frame.

Trade Parameters
Hal pertama yang dilakukan adalah menentukan apakah kita ingin trading dengan menggunakan analisa teknikal, analisa fundamental atau kombinasi dari analisa fundamental dan teknikal. Penentuan ini hanyalah sebagai inisial untuk menentukan trading system kita. Ketika kita telah menemukan yang cocok, maka kita harus menentukan trade parameters dari metode trading yang dipilih.

Trade parameters ini adalah merupakan aturan baku yang kita buat dan tidak boleh dilanggar ketika akan melakukan open position. Salah satu hal fatal yang sering terjadi adalah ketika seorang trader menjadi terlalu emosional ketika trading. Trade parameters yang dibuat akan membuat kita disiplin untuk mencegah faktor emosi kita mempengaruhi keputusan trading.

Contoh dari trade parameters :
Trade Rules Indicators
Range ADX <20 dan penurunan volatilitas Bollinger Bands, ADX , stochastic
Trend ADX > 20 dan momentum konsisten dengan arah trend Moving Average, ADX, momentum

.

Currency pair
Hal kedua yang dilakukan adalah memilih mata uang untuk trading. Banyak trader yang trading di beberapa pair mata uang, tetapi mereka pasti mempunyai mata uang favorit. Begitu juga dengan para hedge-fund manager, untuk memaksimalkan probabilitas profit dari setiap open posisi, maka para hedge-fund manager ini juga mempunyai pair mata uang favorit/andalan untuk kesuksesan mereka.

* Bagi para trader yang berani menanggung faktor resiko yang besar, maka pair GBP/JPY bisa menjadi pilihan.
* Untuk para range trader yang tidak begitu menyukai mata uang yang volatile, maka mereka bisa memilih pair CHF/JPY.
* Dan trader yang trading berdasarkan news data ekonomi dari US, mereka biasanya lebih suka dengan currency EUR/USD dan USD/JPY.

Time frame
Hal ketiga yang dilakukan adalah menentukan time frame yang akan anda pilih untuk trading. Suatu strategi yang bekerja pada daily time frame chart biasanya tidaklah cukup akurat untuk digunakan dalam time frame 5-minutes chart. Seorang news-trader, short-term trader ataupun long-term trader mempunyai dasar time frame yang berbeda-beda. Sebagai contoh, berdasarkan riset, rata-rata news-trader melakukan open position 20 menit sebelum news keluar dan menunggunya sampai dengan 4 jam setelah munculnya news, selanjutnya dia akan mengkalkulasikan apakah news data yang keluar cukup kuat untuk merubah arah trend atau tidak.

Setiap hedge-fund manager adalah sama seperti kita, beberapa dari mereka hanya menggunakan analisa fundamental dan sisanya lagi hanya menggunakan analisa teknikal. Bagian yang terpenting adalah mengetahui mengenai apa tipe trading yang cocok dan style trading yang sesuai dengan kita. Selanjutnya baru kita menentukan parameter trading untuk menjaga kita agar tetap disiplin terhadap trading system kita.

--

Coba anda tanyakan kepada seorang pilot pesawat terbang, mana yang lebih penting antara melakukan take-off atau landing? Tanpa harus menunggu jawaban dari si pilot, para penumpang pesawat yang lain pasti setuju bahwa kedua hal itu adalah sama pentingnya. Analogi ini juga berlaku dalam dunia trading, penentuan entry position dan exit position adalah sama pentingnya.

Tips ke-2 : the art of entry and exit strategy

Mayoritas trader menghabiskan banyak waktu dalam mencari entry position yang tepat dengan memperhitungkan kombinasi yang sempurna dari beberapa indikator yang mereka gunakan, sedangkan penentuan exit position mereka hanya ditentukan tidak lebih dalam suatu faktor perkiraan. Namun justru faktor “perkiraan” inilah yang membedakan antara seorang trader yang konsisten profit dengan yang tidak. Para hedge-fund manager terkenal seperti George Soros misalnya, mereka memberikan bobot yang sama besar untuk mengkalkulasikan perhitungan entry position dan exit position dalam trading system mereka. Pada dasarnya ada 4 cara untuk melakukan entry dan exit position.

* Single entry, single exit
* Single entry, multiple exits
* Multiple entries, single exits
* Multiple entries, multiple exits

Single entry, single exit
Dengan menggunakan single entry dan single exit, pada dasarnya trader menempatkan semua posisi nya pada suatu harga tertentu dan melakukan exit pada suatu harga tertentu pula.

Single entry, multiple exits
Penggunaan single entry dan multiple exits ini artinya trader menempatkan posisinya pada suatu harga tertentu, namun mereka membuat suatu skala exit position pada beberapa harga yang berbeda-beda. Taktik ini biasanya digunakan pada suatu keadaan market yang trending namun sedang mengalami koreksi (breakout), sehingga kita tetap dapat menyelamatkan sebagian dari profit yang sudah kita dapatkan.

Multiple entries, single exits
Dalam metode multiple entries dan single exit, trader melakukan beberapa entry position pada harga yang berbeda-beda, namun melakukan exit position pada harga yang sama. Metode ini biasanya digunakan oleh trader yang melakukan averaging down ataupun averaging up. Averaging down artinya kita melakukan penambahan jumlah entry position ketika market bergerak berlawanan arah dengan keinginan kita dengan harapan untuk mendapatkan harga rata-rata yang lebih baik. Averaging up artinya kita melakukan penambahan jumlah entry position ketika harga bergerak sesuai dengan keinginan kita.

Multiple entries, multiple exits
Taktik ini biasanya digunakan oleh para trend-traders. Pada taktik multiple entries dan multiple exits ini, trader melakukan entry position dan exit position pada harga yang berbeda-beda. Mereka melakukan average up dengan menambahkan open position yang baru ke dalam posisi floating profit mereka, dan melakukan exit position sedikit demi sedikit pada harga yang berbeda untuk mengamankan profit yang telah didapatkan.
Hal yang perlu diperhatikan

Penentuan entry dan exit position ini harus kita berikan porsi yang sama besar sebelum kita melakukan open position. Anda bisa memilih dari 4 macam metode open position di atas mana yang akan anda pakai. Untuk seorang trader yang suka melakukan averaging up atau averaging down, satu pertanyaan penting yang harus anda jawab adalah : serendah atau setinggi apa harga yang akan tetap anda beli pada mata uang tersebut.
Jika kita tetap melakukan penambahan open position pada suatu keadaan trading yang tidak menguntungkan, maka pada titik tertentu kita akan tersadar, bahwa lebih baik untuk “menelan” kerugian kita, serta mengakui bahwa pergerakan pair currency yang kita cari tidak akan pernah terjadi.
Untuk itu, averaging down disarankan tidak boleh dilakukan lebih dari 3 kali. Hal terakhir yang paling penting, jangan lupa untuk selalu menentukan stop-loss dan tetap berpegang teguh pada stop-loss yang telah anda buat

--

Ketika anda membeli mobil, maka anda pasti ingin mencobanya. Begitu pula dalam dunia trading, kita tidak akan pernah melakukan trading dengan suatu strategy yang kita tidak pernah coba sebelumnya (backtesting). Untuk seorang hedge-fund manager atau seorang developer dari trading system otomatis, backtesting sangatlah penting karena apabila suatu trading system tidak menghasilkan profit ketika di tes, bagaimana kita bisa mendapatkan profit di masa depan dengan menggunakan trading system tersebut.
Tips ke-3 : Test Drive – BackTesting

Banyak trader mempelajari strategi yang mereka dapatkan melalui teman-teman mereka sesama trader, pelatihan trading, atau dari suatu buku trading, tapi seharusnya kita tidak mengikuti trading system tersebut secara “buta”. Pastikan kita melakukan backtesting terhadap suatu trading system yang kita dapatkan (contoh trading system bisa anda dapati pada artikel trading tips seri pertama).

Untuk trader yang tidak mengerti bagaimana melakukan coding pemrograman dapat melakukan visual backtesting dengan membuka chart, apply indicator dan melakukan test dengan minimum 20 open position dan memastikan trading system yang anda coba adalah profitable. Lakukan test pada time-frame yang lebih kecil pula, sebagai contoh jika anda trading pada chart satu jam, lakukan pula test pada 5-minutes chart dan pastikan tidak ada perubahan yang signifikan terhadap menurunnya jumlah profit.

Untuk seorang trader yang memahami bahasa pemrograman, kita bisa melakukan coding untuk membuat expert advisor / custom indicator dengan memasukkanya melalui Metatrader, TradeStation ataupun eSignal, lalu melakukan proses testing, dan memastikan bahwa trading system yang kita buat profitable.

backtesting

Ketika kita telah menemukan suatu trading system yang cocok dan profitable, maka tiba saatnya untuk memulai trading real account. Salah satu keunggulan dari currency trading adalah tersedianya pilihan demo account, micro account atau mini account. Untuk itu sangat disarankan anda untuk mencoba demo account terlebih dahulu atau mencoba micro atau mini account. Sangatlah penting untuk untuk memulai trading dengan menggunakan dana yang sedikit terlebih dahulu, karena begitu kita menggunakan dana yang besar, terdapat banyak unsur emosi kita yang bakal terlibat.

Mengontrol faktor emosi adalah merupakan tantangan terbesar untuk semua trader dalam membentuk kedisiplinan dalam trading, padahal kedisiplinan ini sangat dibutuhkan apabila kita sudah trading dengan menggunakan dana yang besar. Fokuslah terhadap jumlah pips yang kita dapatkan daripada berfokus kepada jumlah dollar yang kita dapatkan. Konsistensi jumlah pips yang berhasil kita dapatkan akan lebih mencerminkan suatu trading system yang profitable, sekaligus melatih kedisiplinan kita apabila kita memutuskan untuk trading dengan dana yang jauh lebih besar.

Untuk membentuk suatu trading system yang profitable, kita harus benar-benar memahami terlebih dahulu mengenai trading system yang kita pakai. Sangatlah banyak sumber yang bisa kita dapatkan untuk membentuk suatu trading system, namun apabila kita tidak mengerti dan dan paham akan trading system tersebut, maka hasilnya akan sia-sia. Trading system yang orang lain pakai belum tentu cocok untuk kita pakai. Tentukanlah trading system yang sesuai dengan style trading kita.

--


Banyak orang yang baru terjun ke dalam investasi currency market ini berdebat bahwa investasi di bidang ini adalah jauh lebih berbahaya daripada ber-investasi di asset yang lain. Pada suatu perdebatan, mereka bisa saja salah, namun mereka juga bisa saja benar. Dengan hanya delapan major currencies yang ditradingkan, forex market lebih mudah untuk dimengerti daripada market yang lain seperti saham misalnya. Disamping itu, sejak mayoritas dari para trader hanya melakukan trading pada mata uang G10, maka economic data sebenarnya tidak bisa dimanipulasi seperti pada kasus saham perusahaan WorldCom dan Enron.

Secara harian, rate suatu mata uang akan bergerak sekitar 1 s/d 2% yang sebenarnya bisa dibilang cukup volatile untuk ditradingkan. Namun, ditambah tersedianya tingkat leverage yang tinggi membuat currency trading menjadi lebih berbahaya. Beberapa broker bahkan menyediakan leverage hingga mencapai 1:500, yang membuat pergerakan sebesar 1% akan berubah menjadi 500% pada tingkat leverage ini. Hasilnya, pergerakan ini akan lebih mudah untuk menghancurkan trading account kita.
Tips ke-4 : Getting Intimate

Ketika kita berbicara mengenai performance dari suatu trading system, mungkin anda pernah menemui suatu trading system yang mempunyai prosentase profitable trades yang tinggi, dan suatu trading system yang memberikan profit (jumlah pips) yang besar. Oleh karena itu sebagai trader kita harus memahami faktor-faktor dan kondisi dari trading system kita, karena pada intinya tidak semua trading system adalah sama.

Trading System

Understanding Performance
Dalam suatu trading system yang mempunyai probabilitas profit yang tinggi, biasanya kita mendapatkan jumlah pips yang relatif sama antara trade yang menguntungkan (profitable trade) dan trade yang mengalami loss (losing trade). Sebagai contoh, suatu trading system membukukan 8 kali profitable trades dari 10 kali trade, dengan hasil dari profitable trades adalah profit sebesar 20 pips, dan losing trades adalah loss sebesar 20 pips. Meskipun hal ini tidak sesuai dengan aturan risk and reward yang baik, namun jika hasil dari profitable trades nya adalah lebih tinggi, maka trading system ini adalah termasuk yang bagus.

Untuk suatu trading system yang memberikan jumlah profit yang besar tapi mempunyai probabilitas jumlah loss trade yang banyak, faktor kunci yang berperan disini adalah bagaimana kita mengetahui dengan tepat kondisi market dimana trading system ini bekerja secara sempurna dan menghasilkan profitable trade. Sebagai contoh mungkin kita bisa melihat suatu trading system yang biasanya dipakai pada kondisi market yang mengalami breakout. Para breakout traders mungkin akan mengalami beberapa kali loss position dengan skala stop loss yang kecil sekitar 30 – 40 pips, namun ketika kondisi big breakout terjadi, maka keuntungan mereka bisa mencapai 400 – 500 pips.

Dengan adanya 2 contoh tipe trading system diatas, maka hal penting yang harus kita lakukan adalah menentukan tingkat drawdown yang dapat diterima sehingga trading system yang kita pakai tidak akan menghancurkan trading account kita.

trading system drawdown

Understanding Drawdown
Pemahaman terhadap drawdown dari suatu trading system kita akan membantu kita untuk me-manage resiko dengan memberikan suatu gambaran yang memberikan acuan kapan untuk masuk ke pasar dan kapan harus tetap “duduk manis”. Drawdown adalah proses berkurangnya equity dari trading account kita sebagai akibat dari akumulasi jumlah trade yang telah kita lakukan.

Semua yang ingin menjadi seorang professional trader harus mengukur berapa maksimum drawdown dari suatu trading system mereka. Sebagai contoh, seorang trader menetapkan tingkat maksimum drawdown sebesar 15%. Ketika melakukan backtesting, ternyata drawdown yang tercatat adalah sebesar 15%. Pada tingkat 15% ini seharusnya kita sudah harus khawatir, dan apabila tingkat drawdown ini mencapai 20%, maka kita harus mengakui bahwa kita salah dan harus menarik diri dalam menggunakan trading system yang telah kita buat / pakai.

Ada tiga hal penting yang perlu diperhatikan mengenai trading system yang kita pakai.

1. Rata-rata drawdown yang terjadi dalam setiap trade yang kita lakukan. Ini sangatlah penting mengingat rata-rata drawdown ini akan memberikan kita tanda apakah open trade yang kita lakukan sudah sesuai dengan strategy trading kita.
2. Derajat terbesar dari drawdown yang terjadi. Ini akan memberikan kita gambaran sebesar / sejauh mana “hal buruk” akan menimpa trading account kita.
3. Kita perlu mengetahui apakah drawdown ini terjadi pada waktu close position atau floating position. Terkadang drawdown atau jumlah loss yang besar pada close position bisa berbeda dengan drawdown yang terjadi pada floating position dari trade yang masih berjalan.

Dalam dunia trading, pemahaman terhadap strategy trading yang kita pakai menjadi sangat penting. Pemahaman terhadap kekuatan dan kelemahan dari suatu strategy trading yang kita pakai adalah suatu hal yang wajib untuk menjadikan kita sebagai trader yang sukses.

--

Para hedge-fund manager besar seperti George Soros yang mengendalikan dana dari beberapa investor dan institusi keuangan dituntut untuk mempunyai tanggung jawab yang besar terhadap apa yang beliau tradingkan. Alasannya adalah simpel, investor dan institusi keuangan menyediakan dana yang tidak main-main untuk trading, konsekuensinya dia harus mempunyai tanggung jawab terhadap apa yang dia tradingkan, terutama apabila transaksi ini melibatkan jutaan dollar. Dari setiap trading yang telah dilakukan, para hedge-fund manager ini harus mempunyai pertimbangan rasional yang solid terhadap pilihan masuk ke market ataupun keluar market. Secara simpelnya, mereka harus mengerti dimana menaruh “jalan keluar” sebelum keadaan menjadi bertambah buruk.

Dengan adanya pertanggung jawaban seperti gambaran diatas, maka dunia trading secara tidak langsung menghasilkan beberapa trader yang sukses dan profesional. Untuk individual trader seperti kita, hal semacam ini menjadi sangat penting dalam mengembangkan trading system yang kita jalani.

Lalu apa yang perlu kita lakukan agar kita bisa dipertanggung jawabkan untuk setiap trading yang kita lakukan?

trading system
Tips ke-5 : Self Reflection

Berdasarkan pengalaman dari beberapa trader yang sukses, mereka mengembangkan kedisiplinan trading mereka dengan membuat suatu trading journal untuk setiap trading yang pernah mereka lakukan. Karena pada dasarnya tidak ada suatu trading system apapun yang benar-benar cocok untuk segala kondisi market dan mempunyai tingkat akurasi 100%. Inilah mengapa kita harus meluangkan waktu dalam seminggu atau sebulan untuk melakukan review ulang (self-reflection) terhadap akumulasi trading yang sebelumnya.

Tentunya kita akan bertanya kepada diri kita sendiri, kenapa beberapa trading yang kita pilih menjadi suatu transaksi yang sukses dan kenapa ada yang tidak sukses. Lalu apa yang perlu kita lakukan untuk meningkatkan keberhasilan trading tersebut? Kita akan mencari “ruang” dimana kita bisa melakukan improvement terhadap setiap trading yang pernah kita lakukan secara satu-persatu. Lebih dalamnya, kita akan bertanya kepada diri kita sendiri, apakah kita telah trading sesuai dengan apa yang kita rencanakan dan sesuai dengan trade parameter dari trading system yang telah kita tentukan? Jika tidak, maka kita harus me-review ulang kesalahan kita agar kita tidak mengulangi kesalahan ini di masa yang akan datang. Faktanya, yang sering berperan untuk mengacaukan rencana trading yang kita adalah faktor psikologis seperti emosi yang lagi-lagi mengalahkan rasionalitas analisa kita.

Pada akhirnya dari self reflection yang kita lakukan, kita akan mendapatkan manfaat yang besar seperti misalnya bahwa kita mungkin terlalu cepat untuk keluar dari pasar, melakukan trading pada saat keluarnya news yang seharusnya tidak kita lakukan (kecuali kalau anda memang seorang news-trader) ataupun faktor – faktor emosi yang membuat kita loss. Hal – hal kecil dan simpel seperti melakukan review ulang ini bagi sebagian orang mungkin dianggap tidak penting, namun hal-hal simpel ini terkadang bisa memberikan manfaat yang sangat besar bagi perkembangan ilmu trading kita di masa depan.

Sudahkah anda melakukan “self-reflection” terhadap trading yang anda lakukan?

--

Aug

18.10

Posted by Rully Alexander 2 Comments

Benjamin Graham dikenal sebagai Father of Security Analysis, seorang ekonom kelas dunia, legenda investor dan juga guru besar keuangan di Universitas Columbia. Beliau telah memberikan warisan terbaik bagi para investor terbesar sepanjang sejarah, seperti: Warren Buffet, Mario Gabelli, Michael Price, John Bogle dan John Neff.

Warren Buffett pernah belajar di bawah naungan sang dosen, Benjamin Graham di Universitas Columbia. Buffet mencoba mendapatkan pekerjaan di perusahaan investasi sang mentor, namun ditolak. Buffett pun terus – menerus berusaha tanpa henti sampai akhirnya ia diterima.

Ini adalah awal mula Buffett diberikan tanggung jawab besar, dari situ ia tidak pernah berhenti untuk menyerap, sekaligus berterima kasih atas apa yang ia pelajari dari seorang Benjamin Graham. Menarik untuk diketahui bahwa; salah satu investasi Newman Graham GEICO milik Graham, merupakan awal dari akuisisi Berkshire Hathaway yang hingga saat ini masih menjadi roda investasi besar di Grup Buffett.

Perjalanan hidup Benjamin Graham menuju puncak sukses pasti penuh dengan lika-liku dan rintangan, layaknya investor sebagai manusia biasa. Ia pun harus melewati langkah sulit dan berjuang keras di era krisis ekonomi yang terjadi di Amerika Serikat pada masa itu.
Biografi Benjamin Graham

Benjamin Graham terlahir di kota London tahun 1894, anak seorang importir. Keluarganya bermigrasi ke Amerika pada saat ia masih sangat muda dan membuka usaha pengimpor. Keadaannya berubah menjadi mimpi buruk ketika ayahnya meninggal dunia tidak lama setelah pindah ke Amerika pada tahun 1907 selama krisis ekonomi pada saat itu.

Melewati masa krisis, Benjamin Graham tetap berhasil masuk kuliah di Columbia University. Ketika di bangku kuliah, ia adalah seorang bintang kelas yang mahir di berbagai bidang. Meskipun ditawarkan pekerjaan menjadi dosen setelah lulus, ia lebih memilih pekerjaan di Wall Street.

Dia tidak membutuhkan waktu lama, kecerdasan alaminya muncul ketika ia mulai melakukan financial research, market analysis dan menjadi partner dalam suatu perusahaan. Pendapatannya langsung melonjak naik menjadi lebih dari $500.000 setahun, jumlah yang signifikan besar untuk usia 25 tahun.

Pada tahun 1926, Benjamin Graham membentuk kerjasama investasi dengan Broker, Jerome Newman. Di saat yang bersamaan, ia juga mulai mengajar dengan menjadi dosen kelas malam dibidang keuangan, Universitas Columbia.

Krisis keuangan tahun 1929 hampir membuat Benjamin Graham bangkrut total, namun usahanya terselamatkan oleh bantuan dari penjualan sebagian besar aset-aset personal. Sang Istri pun terpaksa kembali bekerja sebagai guru dansa. Ben Graham dengan segera kembali berdiri, dari situ ia telah belajar pengalaman paling berharga. Sebuah rahasia yang akan dia wariskan kepada Investor di dunia melalui buku – bukunya.

Pada tahun 1934, Benjamin Graham bersama dengan David Dodd (akademis Columbia), menerbitkan buku Security Analysis. Meskipun dalam masa krisis keuangan, buku itu tetap merekomendasikan: “sukses untuk berinvestasi dengan saham biasa adalah mungkin, selama prinsip-prinsip investasi yang sehat tetap diterapkan.”. Mereka telah memperkenalkan konsep intristic value / nilai fundamental untuk membeli saham dengan nilai tersebut.

Kerjasama merekapun berlanjut, namun kali ini lebih produktif dan tidak pernah lagi merugikan para investor mereka dengan nilai kesuskesan return tahunan sekitar 17%. Benjamin Graham berhasil menulis buku The Intelligent Investor pada tahun 1949, yang juga dianggap sebagai “Kitab Suci Investasi”. Beliau-pun akhirnya pensiun di tahun 1956 dan wafat tahun 1976.

Krisis ekonomi global yang terjadi beberapa tahun terakhir telah menjadi rintangan bagi kita semua pastinya dan diperlukan kerja keras, pengorbanan dan pantang menyerah untuk menggapai kesuksesan layaknya Benjamin Graham dan juga investor kelas dunia lainnya di masa krisis pada saat itu. Melalui Biografi singkat ini, diharapkan memberi Anda pengetahuan, pengalaman serta inspirasi yang berarti. Tidak menutup kemungkinan, akan muncul sosok Investor asal Indonesia, yang nantinya dikenal dunia bersama Futures Galleria.

Bagaimana dengan Anda, sudahkah Anda mempunyai seorang mentor atau panutan dalam trading? Rintangan apa saja yang Anda hadapi di masa krisis global ini? dan bagaimana Anda melewatinya?

--

“Wanita di jajah pria sejak dulu”. Akrab dengan lantunan tersebut? Bukan hanya sekedar lagu, namun hal itu terjadi pula dalam dunia trading, dimana pria masih mendominasi profesi trader dibandingkan trader wanita. Baik pria dan wanita, masih belum banyak yang mengenal atau mengetahui adanya eksistensi seorang trader wanita professional yang sukses menjalaninya menjadi sebuah karir / pekerjaan.

Trader wanita percaya bahwa dalam dunia trading forex atau index menjadi tempat di mana mereka lebih “dinilai” bedasarkan performance mereka, dibandingkan dengan perbedaan gender semata yang umumnya mengesampingkan peran wanita di dalamnya.

Hal tersebut sungguh nyata dan terbukti, jika kita melihat kembali kepada seorang trader wanita muda asal Indonesia bernama Esti Andriyani yang berhasil menjadi juara pertama pada event demo trading contest 2010 dari broker Futures Galleria kemarin dan hadir pula dalam acara penyerahan hadiah oleh tim Futures Galleria Blog di Minus two café, Jakarta, Indonesia.

Sosok beliau sungguh membuka mata kita, yang tertuju pada kehebatan trader wanita saat ini. Trader wanita tidak dapat dipandang sebelah mata dan bukan hanya di Indonesia pastinya. Saya juga mencoba research lewat google mengenai keberadaan trader wanita sukses yang berada di luar negeri dan menemukan beberapa tokoh trader wanita professional yang sukses dengan well perform di mata dunia.

Tokoh – Tokoh Trader Wanita tersebut meliputi:



Muriel Siebert, dikenal sebagai “The First Woman of Finance”. Menjadi wanita pertama yang memiliki kedudukan di New York Stock Exchange. Dia berjuang untuk mendapatkan kursi tersebut dan bergabung dengan 1365 anggota pria. Siebert telah memiliki sikap yang vokal bagi wanita di bidang keuangan dan industri trading sepanjang kariernya. Pemilik Broker Muriel Siebert & Company juga mengatakan; “sekarang trader wanita diperlakukan dengan hormat“.

Lisa M. Utasi pernah berkata ”Kita perlu menghilangkan mitos bahwa perempuan tidak bisa masuk ke bidang ini”. Lisa sudah trading selama 20 tahun dan saat ini dia adalah seorang trader di Legg Mason unit ClearBridge Advisors. “Kami melakukannya dan ada banyak wanita yang sukses, kita harus memastikan bahwa pesan ini terbuka untuk semua wanita.”

Karen L. Finerman, memiliki dan menjalankan Metropolitan Modal, hedge fund pribadinya. Karen memulainya sebagai seorang trader karena ia menyukai tantangan. Dia berpendapat bahwa, pekerjaan tersebut baik bagi siapapun (wanita/pria) yang berusaha untuk menyeimbangkan pekerjaan dan keluarga. ”Jam untuk trading cukup pas dan tidak menyita waktu “, tegasnya.

Smita Sadana, seorang professional trader dan pemilik TraderVantage telah berhasil mencapai 43% keuntungan gabungan per tahun selama 11 tahun terakhir. Selama periode yang sama, indeks S&P500 hampir tidak berubah. Menjadi salah satu kandidat trader wanita terbaik di Wallstreet, Smita berharap bahwa suatu saat “trader wanita yang sukses di Wall Street sama jumlahnya dengan para trader pria”.

Ada perkiraan yang mengatakan bahwa perbandingan trader wanita dengan pria adalah 1:10 atau bisa dikatakan 10% dari keseluruhan. Tidak ada data statistik tepat yang dapat menunjukkan berapa banyak trader wanita di dunia.

--

Quote / Tips dari Michael Marcus (top trader) saat wawancara dengan Market Wizard

Perhaps the most important rule is to hold on to your winners and cut your losers. Both are equally important. If you don’t stay with your winners, you are not going to be able to pay the losers.

You also have to follow your own light. Because I have so many friends who are talented traders, I often have to remind myself that if I try to trade their way, or on their ideas, I am going to lose.

Every trader has strengths and weakness. Some are good holders of winners, but may hold their losers a little too long. Others may cut their winners a little short, but are quick to take their losses.

As long as you stick to your own style, you get the good and bad in your own approach. When you try to incorporate someone else’s style, you often wind up with the worst of both styles. I’ve done that a lot.

--






Badai Matahari 2012 Setara 100 Bom Hidrogen?
Badai Matahari pada 2012 atau 2013 akan jadi yang terburuk dalam 100 tahun terakhir.
Kamis, 26 Agustus 2010, 11:46 WIB
Elin Yunita Kristanti
Penampakan Matahari Minggu 1 Agustus 2010 (AP Photo| NASA)
BERITA TERKAIT

* Inilah Video Duet 'Avatar' dan NASA
* Di Foto Ini Bumi & Bulan Bagai Bintang Kembar
* Dua Anjing Penjelajah Pertama Luar Angkasa
* Menakjubkan, Ledakan Raksasa di Galaksi M87
* Misteri Dark 'Energy' Alam Semesta

VIVAnews - Setelah 10 tahun 'terlelap' dalam tidur panjangnya, Matahari bangun. Bangkitnya Sang Surya membuat para astronom bersiaga penuh.

Minggu ini, beberapa media Amerika Serikat (AS) memberitakan, Badan Antariksa AS, NASA memperingatkan 'tsunami Matahari' yang menciptakan fenomena aurora -- saat suar Matahari memukul perisai Bumi awal Agustus lalu, hanya permulaan.

Itu hanya awal dari badai Matahari masif yang berpotensi merusak jaringan listrik dan satelit di seluruh planet Bumi.

NASA telah menangkis semua pemberitaan itu dengan mengatakan, hal itu bisa terjadi 'dalam waktu 100 tahun atau hanya 100 hari'. Namun astronom Australia mengatakan, komunitas ilmuwan luar angkasa bertaruh badai Matahari bisa datang lebih cepat.

Meski mengeluarkan bantahan, NASA telah mengawasi aktivitas badai di Matahari sejak 2006. Dan berita yang beredar di AS menyebut badai matahari bisa terjadi di tahun bencana yang 'diramalkan' Hollywood -- 2012.

Kilas balik ke belakang, badai Matahari pada 1859 dan 1921 menyebabkan kekacauan, badai itu memutus jaringan telegram dalam skala yang masif. Dan, badai 2012 diduga lebih berefek negatif.

"Konsensus umum di kalangan para astronom, badai Matahari pada 2012 atau 2013 akan jadi yang terburuk dalam 100 tahun terakhir," kata dosen astronomi dan kolumnis, Dave Reneke, seperti dimuat laman News.com.au, 25 Agustus 2010.

Peringatan khususnya ditujukan untuk maskapai penerbangan, perusahaan telekomunikasi, dan siapapun yang tergantung pada sistem GPS modern.

"Bahkan bisa memutus rangkaian listrik dan 'memukul' satelit yang mengorbit, seperti yang terjadi tahun ini," tambah Reneke.

Namun, ilmuwan tak begitu peduli apakah badai Matahari berikutnya terburuk dalam sejarah, ataukah separah badai 1859.

Yang jadi sumber kegelisahan adalah fakta bahwa masyarakat kita sangat tergantung dengan teknologi. Meski tak ada yang bisa memprediksikan efek badai Matahari 2012-2013 dalam masyarakat digital.

Sementara itu, Dr Richard Fisher, Direktur Divisi Heliophysics NASA, mengatakan, pukulan badai super seperti 'sengatan' yang bisa menyebabkan bencana bagi kesehatan dunia, layanan darurat, bahkan keamanan nasional -- jika tak ada tindakan pencegahan yang diambil.

Dan Amerika jadi kampiun. Awal tahun ini AS menyelenggarakan latihan Boulder, Colorado, untuk memetakan apa yang mungkin terjadi jika bumi itu dipukul dengan badai seintens badai 1859 dan 1921.

NASA menyatakan, sesuai laporan National Academy of Sciences, jika badai yang sama dengan 1859 terjadi hari ini, kerugian diperkirakan sebesar $1 sampai $2 triliun. Perlu 10 tahun untuk pemulihan.

Saat badai Matahari menerjang, satelit diduga akan seperti berumur 50 tahun, GPS sama sekali tidak berguna. Dan ledakan badai Matahari diduga memiliki energi setara 100 bom hidrogen. Bom hidrogen memiliki kekuatan lebih besar lagi dari bom atom.

Sekadar diketahui, Maret 1954, AS telah mengujicoba bom hidrogen pertama bernama "Bravo" di Atol Bikini, Kepulauan Marshal, Samudera Pasifik. Bravo berkekuatan 10 megaton TNT atau kira-kira 700 kali energi bom atom Little Boy. Alhasil, jutaan ton pasir, batu karang, tumbuhan, dan fauna laut dalam radius 20 mil beterbangan membentuk cendawan raksasa membakar langit. Tiga Atol Bikini, yakni Bokonijien, Aerokojlol, dan Nam, tidak terlihat lagi di atas permukaan air.

"Kami tahu ini datang, tetapi kita tidak tahu seberapa buruk itu akan terjadi," kata Dr Fisher kepada Reneke dalam edisi terbaru Australasian Science.

"Sistem akan terhenti. Suar Matahari akan mengubah medan magnet di bumi. Itu cepat, seperti petir. Itu efek matahari." (umi)

--

Raksasa Bisnis Malaysia di Indonesia
Berbeda dengan hubungan politik kedua negara naik turun, tetapi di bisnis sudah jauh.
Kamis, 26 Agustus 2010, 09:58 WIB
Heri Susanto
Menara Petronas Malaysia (AP Photo)
BERITA TERKAIT

* Menlu Malaysia: Kami Protes
* Reaksi dari Malaysia
* Indonesia Jamin Keamanan Diplomat Malaysia
* Pemuda, Ormas Malaysia Kecam Demo Jakarta
* 345 WNI di Malaysia Terancam Hukuman Mati

VIVAnews - Hubungan Indonesia - Malaysia kembali memanas. Apalagi, setelah Menlu Malaysia siap mengeluarkan anjuran (travel advisory) kepada warganya untuk berhati-hati ke Indonesia jika demonstrasi anti Malaysia di Indonesia kian menjadi-jadi.

Pemicu perseteruan ini bermula dari penahanan tiga petugas Dinas Kelautan dan Perikanan Indonesia oleh Polisi Laut Malaysia (MPM) di perairan Tanjung Berakit, Bintan pada 13 Agustus 2010. Mereka ditangkap tidak lama setelah menahan tujuh nelayan Malaysia yang diduga kuat masuk wilayah kedaulatan RI secara ilegal.

Aksi penahanan itu berbuntut panjang. Aksi protes merebak. Bahkan, protes di depan Kedubes Malaysia pada Senin lalu berlanjut dengan melempar tinja dan menginjak-injak dan membakar kain yang mirip dengan bendera Malaysia, Jalur Gemilang.

Rabu kemarin, protes keras juga berlangsung di Jakarta. Massa dari Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera) berunjuk rasa di dua perusahaan besar Malaysia di Jakarta. Kantor perusahaan minyak Malaysia, Petronas di Jalan Sudirman dan kantor Bank CIMB di Jalan Gatot Subroto.

Pada Agustus tahun lalu, hubungan kedua negara juga memanas. Selain dipicu oleh Noordin M Top, gembong teroris asal Malaysia yang menjadi otak sejumlah ledakan bom di Indonesia, menghangatnya hubungan kedua negara juga disebabkan oleh aksi Malaysia yang mengklaim sejumlah warisan budaya milik Indonesia, termasuk Tari Pendet yang benar-benar asal Bali.

Berbeda dengan hubungan politik dan sosial kedua negara yang naik turun, di sektor bisnis jalinan kedua negara sudah sangat jauh. Bahkan, Malaysia sudah cukup jauh melangkah ke Indonesia. Malaysia telah merambah ke berbagai sektor bisnis strategis di Indonesia, mulai dari sektor telekomunikasi, perminyakan, perkebunan, perbankan, penerbangan, otomotif, jalan tol dan berbagai sektor bisnis lainnya.

Nama-nama perusahaan itu antara lain adalah XL Axiata, Petronas, CIMB Niaga, Maybank, Air Asia, Sime Darby, PLUS Express Way, Proton dan lainnya.

Mereka memanfaatkan pasar Indonesia yang sangat besar. Jumlah penduduk 237 juta jiwa merupakan target besar untuk menjaring keuntungan dari negeri ini, ketimbang jumlah penduduk Malaysia yang hanya 27 juta jiwa.

Berikut ini sejumlah profil singkat ekspansi grup bisnis Malaysia di Indonesia.

1. XL Axiata Tbk
XL Axiata yang dikenal dengan XL adalah salah satu operator seluler terbesar ketiga di Indonesia setelah PT Telkomsel dan PT Indosat. Bahkan, dalam bulan Ramadan ini, XL merupakan salah satu operator yang sangat agresif melakukan ekspansi, termasuk menjaring pelanggan baru. Kepemilikan saham XL saat ini mayoritas dipegang oleh raksasa telekomunikasi Malaysia, yakni Axiata Group Berhad (“Axiata Group”) melalui Axiata Investments (Indonesia) Sdn Bhd (dahulu Indocel Holding Sdn Bhd) (66,7%) dan sisanya Emirates Telecommunications Corporation (Etisalat) melalui Etisalat International Indonesia Ltd. (13,3%) serta publik (20%).

2. CIMB Niaga
CIMB Niaga adalah salah satu bank papan atas dan berada di urutan ke lima bank terbesar di Indonesia. CIMB Niaga yang merupakan penggabungan Bank Lippo dan Bank Niaga dikendalikan oleh perbankan asal Malaysia. Pemegang sahamnya adalah CIMB Group Sdn Bhd sebesar 56,1%, Santubong Ventures Sdn Bhd 16,65%, Greatville Pte Ltd 2,58%. Publik memiliki saham sekitar 24 persen.

3. Air Asia
Air Asia adalah salah satu maskapai penerbangan asal Malaysia. Maskapai yang mengklaim sebagai salah satu penerbangan murah ini melakukan ekspansi bisnis ke Indonesia dengan membuka rute-rute penerbangan ke sejumlah jalur gemuk di Indonesia.

4. Petronas
Petronas adalah perusahaan migas raksasa asal Malaysia yang melakukan ekspansi di Indonesia. Petronas bukan hanya ikut melakukan eksplorasi untuk menyedot minyak dan gas Indonesia, tetapi Petronas juga membuka jaringan yang melayani penjualan bahan bakar minyak melalui pembukaan sejumlah pom bensin.

5. Sime Darby
Sime Darby adalah grup bisnis perkebunan besar asal Malaysia hasil merger dari Kumpulan Guthrie, Golden Hope dan Sime Darby. Sebelum merger, Kumpulan Guthrie telah membeli ratusan ribu hektare perkebunan di Sumatra milik Grup Salim setelah diambilalih oleh Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) sebagai bagian dari penyelesaian utang Grup Salim.

6. PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII)
BII adalah salah satu bank papan atas di Indonesia. Bank ini semula milik Grup Sinar Mas, belakangan diambilalih BPPN dan dilepas kepada konsorsium Sorak pada Desember 2003. Pada 30 September 2008, 55,51 persen saham Sorak diambilalih oleh Mayban Offshore Corporate Services (Labuan) Sdn. Bhd, anak perusahaan yang dimiliki sepenuhnya oleh Malayan Banking Berhad (Maybank). Maybank adalah salah satu grup bisnis perbankan besar di Malaysia.

--

Orang Tua Paskibraka Mengaku Ditawari Suap
Polda Metro Jaya segera akan memeriksa orangtua Paskibra yang melapor.
Kamis, 26 Agustus 2010, 14:10 WIB
Elin Yunita Kristanti, Sandy Adam Mahaputra
Upacara HUT RI ( FOTO ANTARA/Widodo S. Jusuf/)
BERITA TERKAIT

* Akhirnya Orangtua Paskibraka DKI Lapor Polisi
* Orangtua Paskibra DKI Tolak Hasil Investigasi
* DPRD Panggil Pejabat Dinas Olahraga DKI
* Orangtua Paskibra DKI Melapor ke Komisi Anak
* Kasus Paskibraka Tidak Berlanjut ke Polisi

VIVAnews -- Kasus dugaan pelecehan seksual Paskibraka DKI Jakarta memasuki babak baru. Orang tua korban telah melaporkannya ke Polda Metro Jaya.

Polisi pun segera bertindak. Satuan Unit Pelayanan Perempuan dan Anak akan memeriksa orangtua yang melapor.

"Kami sudah teruma laporannya, dan rencananya Selasa pekan depan, pihak pelapor dalam hal ini ibu korban dan anaknya yang jadi korban akan kami ambil keterangan," kata Juru Bicara Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Boy Rafli Amar, Kamis 26 Agustus 2010.

Polda Metro juga akan memeriksa sejumlah saksi, termasuk anggota Paskibraka yang saat itu berada di lokasi kejadian. "Pasal yang dilaporkan 335 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan," tambah Boy.

Secara terpisah, salah satu orang tua anggota Paskibra, Lauren mengaku memilih melapor ke kepolisian karena pihak Dinas Olahraga DKI terkesan tidak memberikan sanksi tegas.

Bahkan, terkesan menutup-nutupi. "Yang lebih parah lagi dari Purna Paskibra Indonesia berusaha menyuap saya agar tidak melaporkan peristiwa tersebut ke polisi. "

"Salah satu pihak dari PPI menghubungi saya dan bahkan berjanji akan memberikan imbalan kepada putri saya untuk mendapatkan posisi yang cukup prestisius."

Kasus ini mengemuka setelah para orangtua calon Paskibraka melaporkan anak-anaknya ke Dinas Olahraga DKI karena menjadi korban perbuatan di luar susila. Kejadian diduga berlangsung saat mengikuti Orientasi Pelatihan Paskibra di Cibubur, 2-6 Juni 2010.

Anggota Paskibraka putri diperintahkan lari telanjang dari barak (kamar tidur) ke kamar mandi yang berjarak sekitar 10 meter. Perintah itu juga dilakukan saat mereka keluar dari kamar mandi dan kembali ke kamar tidur.

--

Orangtua Paskibra DKI Tolak Hasil Investigasi
Laporan hasil investigasi internal tidak sesuai dengan fakta.
Kamis, 26 Agustus 2010, 06:07 WIB
Ismoko Widjaya, Purborini
Upacara HUT RI ( FOTO ANTARA/Widodo S. Jusuf/)
BERITA TERKAIT

* DPRD Panggil Pejabat Dinas Olahraga DKI
* Orangtua Paskibra DKI Melapor ke Komisi Anak
* Kasus Paskibraka Tidak Berlanjut ke Polisi
* Sidang Selesai, Anand Tolak Komentari Dakwaan
* Adnan Buyung Muncul di Sidang Anand Krishna

VIVAnews - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) dan orangtua korban menolak hasil investigasi internal dugaan pelecehan seksual anggota Paskibraka DKI. Investigasi internal itu dilakukan Purna Paskibraka Indonesia DKI.

"Investigasi seharusnya tidak dilakukan oleh pihak yang berperkara, ini tidak balance (seimbang)," kata Ketua KPAI Hadi Supeno kepada VIVAnews di kantornya, Menteng, Jakarta Pusat, semalam.

Kesimpulan KPAI dan orangtua siswa menyatakan bahwa, pernyataan dalam laporan tidak sesuai dengan fakta. "Lebih bersifat pembelaan," kata Hadi.

Dia menambahkan, tim investigasi hanya melakukan wawancara kepada senior tanpa mewawancarai 30 peserta Pasukan Pengibar Bendera. "Hasil investigasi hanya merangkum versi senior saja, tidak mewakili korban," sesal Hadi.

Dalam investigasi internal terhadap dugaan tindak kekerasan dan pelecehan seksual disebutkan kronologis kejadian. Laporan itu menyatakan bahwa peserta memiliki interpretasi berbeda dengan instruksi yang diberikan oleh instruktur.

Peserta Putri diinstruksikan berjalan cepat dari kamar mandi menuju kamar tidur. Guna mengejar jadwal, peserta terburu-buru. Adapun tindakan fisik yang yang dilakuakan senior kepada peserta putri juga merupakan instruksi yang salah diartikan peserta. Hadi menilai hasil investigasi internal itu terbilang ganjil.

"Kalau salah interpretasi kenapa bisa terjadi pada enam orang yang semuanya telanjang," kata dia. "Ini bukan hanya masalah pelanggaran norma, kode etik dan hukum tapi merendahkan harkat dan martabat manusia."

Berdasarkan data yang dimiliki KPAI, masalah pelecehan seksual dan bullying meningkat dibandingkan tahun 2009. "Trennya dari Januari sampai Juni meningkat," kata dia. Dari 1085 aduan, 23 persen diantaranya merupakan kekerasan seksual. (sj)

--

Menlu Malaysia: Kami Protes
"Saya akan menganjurkan warga Malaysia untuk tidak pergi bila tidak ada hal yang mendesak"
Kamis, 26 Agustus 2010, 08:11 WIB
Renne R.A Kawilarang
Ormas Demo Kedubes Malaysia (VIVAnews/Tri Saputro)
BERITA TERKAIT

* Indonesia Jamin Keamanan Diplomat Malaysia
* Pemuda, Ormas Malaysia Kecam Demo Jakarta
* 345 WNI di Malaysia Terancam Hukuman Mati
* Bendera Ancam Sweeping WN Malaysia
* Demo Bendera Menentang Malaysia Ricuh

VIVAnews - Malaysia siap mengeluarkan saran-perjalanan (travel advisory) kepada warganya untuk berhati-hati ke Indonesia. Kebijakan itu akan dikeluarkan bila demonstrasi anti Malaysia di Indonesia kian menjadi-jadi.

"Malaysia adalah bangsa yang penyabar. Harus ada tindakan untuk memastikan bahwa demonstrasi bisa dikendalikan sebelum bangsa Malaysia kehilangan kesabaran," kata Menteri Luar Negeri Malaysia, Anifah Aman, dalam pernyataan yang dikutip laman harian The New Straits Times, Rabu 25 Agustus 2010.

Ini merupakan pernyataan paling keras yang dilontarkan pejabat Malaysia terkait dengan rangkaian demonstrasi yang dilakukan di Jakarta sejak awal pekan ini. Kelompok Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera) berunjuk rasa di depan Kedutaan Besar Malaysia mengecam penahanan tiga petugas Dinas Kelautan dan Perikanan Indonesia oleh Polisi Laut Malaysia (MPM) di perairan Tanjung Berakit, Bintan, 13 Agustus 2010.

Mereka ditangkap tidak lama setelah menahan tujuh nelayan Malaysia yang diduga kuat masuk wilayah kedaulatan RI secara ilegal. Namun, aksi protes di depan Kedubes Malaysia Senin kemarin berlanjut dengan melempar tinja dan menginjak-injak dan membakar kain yang mirip dengan bendera Malaysia, Jalur Gemilang.

Rabu kemarin, protes keras juga berlangsung di Jakarta. Massa dari Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera) berunjuk rasa di dua perusahaan besar Malaysia di Jakarta. Kantor perusahaan minyak Malaysia, Petronas di Jalan Sudirman dan kantor Bank CIMB di Jalan Gatot Subroto.

Rangkaian aksi itu mengundang kemarahan di Malaysia. Tidak hanya pejabat, sejumlah organisasi di Negeri Jiran itu menyatakan protes atas demonstrasi anti Malaysia di Indonesia yang sudah menjurus ke penghinaan.

Itulah sebabnya Malaysia meminta Indonesia untuk menjamin keselamatan dan keamanan warga Malaysia di negeri ini sehingga hubungan kedua negara tetap terjaga baik. Namun, Malaysia siap mengeluarkan anjuran (travel advisory) kepada warganya untuk berhati-hati ke Indonesia bila situasi kian memanas.

"Bila situasi mendesak, kami akan keluarkan travel advisory. Saya akan menganjurkan warga Malaysia untuk tidak pergi bila tidak ada hal yang mendesak," kata Anifah.

Maka, Anifah memanggil Wakil Duta Besar RI, Tatang Razak, untuk menyampaikan protes atas provokasi yang terjadi di Jakarta karena merupakan penghinaan kepada Malaysia. "Demonstrasi dan tindakan-tindakan yang tidak terhomat itu telah menyakiti Malaysia," kata Anifah.

--

72 Mayat 'Gank' Narkoba Ditemukan di Meksiko
Sistem keamanan Meksiko kurang layak diduga menjadi salah satu penyebab.
Kamis, 26 Agustus 2010, 03:37 WIB
Ismoko Widjaya
Pos perbatasan Meksiko - Amerika Serikat (AP Photo/Guillermo Arias)
BERITA TERKAIT

* Sipir Pinjami Napi Senjata, 17 Orang Dibantai
* Penyanyi di Meksiko jadi Target Pembunuhan
* Enam Mayat Ditemukan, Tiga Tanpa Jantung
* Bocah Ini Mengadu Nyawa Lawan Banteng
* Mantan Calon Presiden Meksiko Diculik

VIVAnews - Perang kelompok-kelompok yang bertikai dalam bisnis narkoba di Meksiko semakin mengkhawatirkan. Kini, petugas menemukan 72 mayat bergelimpangan setelah aksi serangan dekat perbatasan Amerika Serikat di Texas.

Seperti dilaporkan Bloomberg, Rabu 25 Agustus 2010, petugas menemukan 72 jasad dalam kuburan massal di dekat perbatasan. Diduga, mayat-mayat itu korban bentrokan saat penggerebekan berlangsung.

Dalam keterangan resmi yang dimuat dalam situs Angkatan Laut Meksiko, disebutkan bahwa terbongkarnya kuburan massal ini karena adanya laporan dari seorang pria yang terkena luka tembak.

Pria yang terluka itu memberikan informasi saat sedang menjalani pemeriksaan rutin di pos tentara perbatasan. Informasinya, ada kuburan massal di wilayah peternakan negara bagian Tamaulipas.

Kekerasan terkait kegiatan narkoba di Meksiko terus meningkat. Termasuk kasus pembunuhan kandidat gubernur dengan menggunakan bom mobil tahun ini. Dilaporkan sebanyak 28.000 orang tewas sia-sia akibat perang antar gank di Meksiko sejak 2006.

Dari mayat-mayat yang ditemukan itu termasuk 14 jasad wanita dan 58 pria. Petugas juga menemukan senjata otomatis AK-47 di lokasi kuburan massal.

Sistem keamanan Meksiko yang dinilai kurang memenuhi kelayakan diduga menjadi salah satu penyebabnya. Dari lebih 400 kota, tidak semuanya memiliki markas kepolisian sendiri. Dan 90 persen dari markas kepolisian yang ada, personel di masing-masing markas sebagian kurang dari 100 orang. (sj)

--

Newsweek: Indonesia Tertinggal dari Tetangga
Dalam survei majalah Newsweek, dari 100 negara Indonesia berperingkat 73
Kamis, 26 Agustus 2010, 11:21 WIB
Renne R.A Kawilarang, Harriska Farida Adiati
(VIVAnews/Tri Saputro)
BERITA TERKAIT

* Survei ADB: Orang Asia Makin Makmur
* IMF:Krisis Eropa Perlambat Pemulihan Global
* Agar Hemat, ATM Pecahan Kecil Dikeluarkan
* SBY: Kita Tak Tahu Krisis Bisa Berulang
* Cerita SBY Kenapa Indonesia Lolos dari Krisis

VIVAnews - Indonesia berada di bawah negara-negara tetangga dalam survei "Negara-negara Terbaik di Dunia." Menurut survei majalah mingguan asal AS, Newsweek, Indonesia hanya berada di peringkat 73 dari 100 negara yang diteliti.

Selain itu, Indonesia berada di bawah sejumlah negara tetangga, seperti Singapura (20), Malaysia (37) Thailand (58), dan Filipina (63). Peringkat negara terbaik dalam survei ini dilakukan berdasarkan kondisi ekonomi, politik, pendidikan, kesehatan, dan kualitas hidup.

Dalam survei yang melibatkan 100 negara tersebut, Finlandia berada di peringkat pertama, diikuti oleh Swiss dan Swedia. Menurut laman Newsweek, survei itu melontarkan pertanyaan sederhana tetapi membutuhkan jawaban kompleks pada responden.

Pertanyaannya, bila Anda lahir hari ini, negara mana yang bisa memberikan peluang terbaik bagi Anda untuk hidup secara sehat, aman, sejahtera, dan bergerak bebas?

Untuk survei spesial ini, Newsweek memilih lima kategori kondisi nasional suatu negara, yakni pendidikan, kesehatan, kualitas hidup, persaingan ekonomi, dan lingkungan politik. Kemudian, Newsweek mengumpulkan matrik-matrik dalam kategori-kategori tersebut dari seratus negara. (hs)

--


Dunia
Deplu: Hukum Pelempar Tinja Kedubes Malaysia
Sejauh ini Malaysia sudah mengeluarkan dua nota protes kepada Pemerintah Indonesia
Kamis, 26 Agustus 2010, 11:02 WIB
Renne R.A Kawilarang
Demonstrasi anti Malaysia di Jakarta pada 17 Agustus 2010 (AP Photo/Irwin Fedriansyah)
BERITA TERKAIT

* Raksasa Bisnis Malaysia di Indonesia
* Menlu Malaysia: Kami Protes
* Reaksi dari Malaysia
* Indonesia Jamin Keamanan Diplomat Malaysia
* Pemuda, Ormas Malaysia Kecam Demo Jakarta

VIVAnews - Indonesia tidak terkejut atas pernyataan protes Malaysia terkait demonstrasi di depan kedutaan besar mereka di Jakarta awal pekan ini. Protes itu merupakan hal yang biasa dalam dunia diplomasi karena Indonesia pun sebelumnya mengajukan hal yang sama kepada pemerintah negeri jiran.

Demikian ungkap juru bicara Kementrian Luar Negeri Indonesia, Teuku Faizasyah. "Dalam kehidupan berdiplomasi, pemanggilan perwakilan suatu negara oleh negara lain yang ditempatinya adalah sebuah instrumen yang lumrah untuk menyampaikan suatu hal," kata Faizasyah saat dihubungi VIVAnews.com, Kamis, 26 Agustus 2010.

Maka, dia mengaku tidak terkejut saat Wakil Duta Besar RI, Tatang Razak, dipanggil oleh Menteri Luar Negeri Datuk Seri Anifah Aman, Rabu, 25 Agustus 2010. Kepada Tatang, Anifah menyampaikan protes terkait demonstrasi di depan kedubes Malaysia awal pekan ini, yang dia nilai sudah merupakan penghinaan saat mereka melempar tinja dan membakar bendera Jalur Gemilang.

Faizasyah mengingkatkan bahwa pemanggilan serupa juga pernah dilakukan pemerintah kepada perwakilan Malaysia di Jakarta. “Hal-hal mengenai penyampaian nota protes juga pernah kita lakukan dengan memanggil perwakilan malaysia,” ujar Faizasyah.

Dia merujuk pada nota protes yang dibuat pemerintah melalui Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa kepada Duta Besar Malaysia, Rabu 18 Agustus 2010. Protes itu terkait penangkapan tiga petugas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) oleh polisi Malaysia. Saat itu, mereka tengah menahan tujuh nelayan Malaysia yang diduga melanggar wilayah maritim Indonesia pada 13 Agustus 2010. Bahkan, Natalegawa saat itu mengungkapkan bahwa Indonesia tahun ini sudah sembilan kali mengirim nota protes ke Malaysia.

Menanggapi aksi massa Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera) di depan Kedubes Malaysia, Faizasyah mengatakan hal itu telah mencoreng nama baik Indonesia di dunia internasional.

“Tindakan itu tentunya tidak elok di mata negara lain. Ekspresi demokrasi haruslah cerdas dan terukur. Pelaku di depan Kedubes Malaysia harus ditindak secara hukum,” ujarnya.

Sebelumnya, Anifah mengatakan, massa Bendera yang mengatakan aksi mereka dilandasi ketidakpuasan atas perlakuan polisi Malaysia terhadap tiga petugas KKP yang diborgol dan dibuka seragamnya hanyalah mencari-cari alasan saja.

Sejauh ini pemerintah Malaysia telah dua kali melayangkan nota protes kepada pemerintah Indonesia. Pertama ketika tujuh nelayan mereka ditahan polisi Indonesia, dan yang kedua ketika terjadi demonstrasi di depan Kedubes Malaysia. Saat itu bendera Malaysia, Jalur Gemilang, diinjak-injak dan dibakar, serta terjadi pelemparan kotoran manusia ke gedung kedutaan mereka di Jakarta. (Laporan: Denny Armandanu | kd)

--
Sulap angka Joe Sandy “the Master” part2

Inilah yang digunakan joe sandy saat final dengan menggunakan trik Mathematics Extreme Prediction yang Diciptakan oleh Wiku Pulangasih “the Online Magician”
Effects : Anda bisa membuat prediksi 5 baris penjumlahan saat baris pertama baru selesai ditulis. Baris angka-angka di baris ke-1, 2, dan 4 ditulis secara acak oleh orang lain, sedangkan anda menulis angka-angka di baris ke-3 dan ke-5
Prosedur :
1. Minta seorang penonton untuk maju dan menentukan berapa digit angka yang akan digunakan dalam permainan (mulai dari 2 digit hingga tak terhingga). Misalkan, penonton memilih 5 digit angka. Katakan bahwa anda dan sang sukarelawan akan bermain dengan 5 baris penjumlahan.

2. Suruh sang sukarelawan menulis 5 digit angka secara acak. Setelah selesai, katakan bahwa anda mampu memprediksi hasil penjumlahan, walaupun belum semua baris ditulis.

*Cara membuat prediksi*
-Jika angka terakhir pada baris pertama lebih besar dari 1, maka kurangi digit terakhir dengan 2, dan tulis angka 2 di depan digit pertama. Contoh, sukarelawan menulis 56743 maka prediksi yang anda buat adalah 256741
-Jika angka terakhir pada baris pertama lebih kecil dari 2, maka kurangi digit terakhir dengan 2, kurangi digit kedua dari belakang dengan 1, dan tulis angka 2 di depan digit pertama. Contoh, sukarelawan menulis 56470, maka prediksinya adalah 256468. Jika sukarelawan menulis 56471, maka prediksinya adalah 256469.
Tulis hasil prediksi dan masukkan ke selembar amplop.

3. Minta orang lain menuliskan lagi 5 digit angka di bawah baris pertama. Misal orang tersebut menulis 87069.

4. Sekarang, anda akan menulis angka di baris ketiga. Yang harus anda cermati adalah angka di baris kedua. Anda harus menuliskan angka-angka di baris ketiga yang apabila per digitnya dijumlahkan dengan angka-angka di baris kedua hasilnya 9. Contoh, baris kedua angkanya 87069. Maka di baris ketiga anda menulis 12930.

5. Minta lagi orang lain untuk menulis lima digit angka di baris keempat. Misal, orang itu menulis 97438.

6. Katakan bahwa anda akan menulis 5 digit angka di baris kelima (terakhir). Prinsipnya sama, yang harus anda cermati adalah angka di baris keempat. Anda harus menuliskan angka-angka di baris kelima yang apabila per digitnya dijumlahkan dengan angka-angka di baris keempat hasilnya 9. Contoh, baris kedua angkanya 97438, maka di baris kelima anda menulis 02561.

7. Minta penonton lain menghitung kelima baris penjumlahan. Suruh ia menuliskan hasilnya, dan bukalah prediksi anda di dalam amplop. Hasilnya pasti sama!

8. Di akhir permainan anda bisa berkata, “Ada 3 kemungkinan yang membuat saya bisa menciptakan prediksi ini. Kemungkinan pertama, saya bisa berhitung dengan sangat cepat, sedangkan kemungkinan kedua adalah saya bisa meramalkan masa depan. Kemungkinan ketiga, saya bisa menghitung dengan sangat cepat dan meramalkan masa depan!”

Lihat gambar berikut agar lebih jelas!



mungkin akan terlihat sulit jika dimainkan sendiri!
dan . .
selamat mencoba . .


Trik sulap dadu Joe Sandy “The Master”

sulap dadu ala Joe Sandy saat pembukaan “the master season 3″
Ditranslasikan dan dikembangkan dari Magic Symbols oleh Wiku Pulangasih the Online Magician.
Effects : Dengan mata tetutup dan perhitungan matematis, anda bisa menebak angka 3 dadu yang dilemparkan oleh seseorang.

Prosedur :
1. Di awal show, katakan apabila anda menebak angka satu buah dadu yang
dilemparkan, dan tebakan anda benar, itu adalah sebuah kebetulan. Jika anda menebak angka dua buah dadu yang dilemparkan, dan tebakan anda benar, itu memang sedikit mengesankan, tapi orang masih akan menganggapnya kebetulan. Oleh karena itu, katakanlah bahwa anda akan menebak angka 3 buah dadu dengan mata tertutup dan perhitungan matematis.
2. Panggil seorang sukarelawan dan suruh ia melemparkan 3 buah dadu.Misal dadu pertama 6,dadu kedua 5,dan dadu ketiga 1.
3. Suruh ia mengalikan dua angka pada dadu pertama (6 x 2 = 12)
4. Tambah angka taersebut dengan 5 (12+5=17)

5. Kalikan 5 angka tersebut (17 x 5 = 85)
6. Suruh ia menambahkannya dengan angka pada dadu kedua (85 + 5= 90)
7. Kalikan 10 (90×10 = 900)

8. Tambahkan dengan angka pada dadu ketiga (900+1=901)
9. Minta sang sukarelawan menyebutkan angka total yang ia peroleh. Yang harus anda lakukan, kurangilah angka tersebut dengan 250 untuk mengetahui angka dadu yang dilemparkan sang sukarelawan. Dalam kasus ini, 901-250 = 651. Berarti dadu pertama bernilai 6, dadu kedua bernilai 5, dan dadu ketiga bernilai 1.

Sulap menghentikan jantung / denyut nadi oleh Joe Sandy “The Master”

Berikut ini trik sulap menghentikan denyut jantung lebih dikenalnya sebagai astral projection.
trik sulap ini adalah trik sulap pertama yang disuguhkan oleh Joe Sandy di the master2 . mungkin trik ini terlalu berbahaya hingga deddy Cobuzer selaku juri-pun turun tangan dengan apa yang dilakukan joe saat pertama kali .
@ingat, sebelum membaca
trik ini jangan pernah dilakukan tanpa orang yang sepengetahuan dengan joe , atau master-master lainnya.
langsung saja , trik sulap ini disebut Astral Projection Ditranslasikan dan dikembangkan dari Astral Projection Travel oleh Wiku Pulangasih “the Online Magician”
Sebenarnya saya kurang begitu suka membuat tulisan tentang Astral Projection, karena ini adalah magic tingkat tinggi yang sangat sulit sekali untuk dilakukan. Menanggapi request beberapa waktu yang lalu, saya membuat tulisan ini hanya sekadar untuk berbagi pengetahuan tentang dunia magic.
Definisi : Astral Projection Travel adalah suatu keadaan di mana jiwa kita melakukan perjalanan sendiri ke tempat lain, terpisah dari tubuh kita. Tapi ini bukan suatu mimpi, karena jika ditilik, jiwa kita benar-benar berada di tempat lain tersebut, dan bisa melakukan suatu aktivitas di sana.
Cara melakukan Astral Projection :
WARNING : Metode Astral Projection di bawah ini hanya bisa diterapkan pada diri sendiri. Membuat orang lain melakukan “Astral Projection” seperti yang dilakukan oleh Joe Sandy mustahil untuk dilakukan, atau memerlukan kemampuan yang sangat tinggi.
Metode Astral Projection :
1. Anda harus berada dalam kondisi “relaksasi yang sangat dalam”. Maka berbaringlah, dan mulailah untuk mengencangkan, lalu meregangkan otot-otot anda, mulai dari otot kaki hingga otot wajah. Tenangkan pikiran anda, pejamkan mata anda, tapi jangan tidur.
2. Setelah anda mencapai kondisi “relaksasi yang sangat dalam”, kini saatnya untuk mengontrol nafas anda. Bernafaslah dengan pelan dan dalam, rasakan tiap tarikan nafas yan masuk dan keluar dari dalam tubuh anda. Lakukan terus hal ini sampai anda merasa telah memasuki alam relaksasi anda lebih dalam lagi.
3. Pada poin ini, ada dua hal yang harus anda perhatikan. Tubuh anda yang asli, dan tubuh astral anda. Jika anda merasa bahwa tubuh asli anda semakin berat dan semakin berat, inilah saatnya untuk membentuk tubuh astral anda. Bentuk tubuh astral anda dengan membayangkan benda-benda yang sangat ringan seperti gelembung sabun atau bulu. Rasakan benda-benda tersebut mulai naik ke atas, meninggalkan tubuh anda. Rasakan bahwa anda akan melayang ke atas, dan menjadi sangat-sangat ringan.
4. Anda dinyatakan berhasil mencapai tahap ini jika berhasil menciptakan suatu “infra merah”, yang membuat segalanya yang sebelumnya gelap gulita mulai tampak detailnya. Anda mungkin akan merasa berada di sebuah ruang yang disinari cahaya ungu. Teruslah berkonsentrasi, buat cahaya-cahaya yang menerangi ruangan jauh lebih terang dari sebelumnya. Cobalah untuk berkonsentrasi pada suatu objek yang anda bayangkan ada di ruangan tersebut, misalkan bulan atau gambar. Jika berhasil, mata anda akan terasa sangat berat dan terpejam, namun anda tetap melihat segalanya dengan sangat jelas. Pada tahap ini, jangan kaget jika saat melihat ke bawah, anda menemukan tubuh anda sedang tertidur lelap. Jika hal ini sudah terjadi, selamat! Astral Projection anda telah berhasil.
Fakta seputar Astral Projection :
- Astral Projection sangat jarang langsung berhasil pada percobaan pertama. Biasanya seorang “Astral Projector” profesional pun memerlukan 2 sampai 3 kali percobaan.
- Penghalang terbesar suksesnya Astral Projection sebenarnya adalah alam sadar anda, yang tanpa anda sadari selalu mencoba mencegah terbelahnya tubuh anda ke tubuh nyata dan tubuh astral.
- Hipnotis dan musik berjenis “binaural beats” dapat mempermudah anda mencapai alam relaksasi yang sangat dalam.
- Semua orang dilahirkan dengan kemampuan untuk melakukan Astral Projection

Penjelasan Ilmiah
Teori Fisika Kuantum Modern (Masih menjadi perdebatan antar ilmuwan) :
*Sinar-sinar photon yang dipancarkan melalui suatu medium tertentu tidak selamanya penuh, namun kadang terputus-putus. Hal ini sebenarnya membuktikan bahwa ada interferensi dari sinar-sinar photon di dimensi waktu yang berbeda.
*Konsep ini pun berkembang ke teori tentang benda yang lebih padat. Beberapa orang menganggap bahwa waktu bukanlah sesuatu yang linear. Artinya, tidak ada “masa lalu”, “masa kini”, “masa depan”, “kehidupan”, ataupun ” kematian”. Sebenarnya, ada BANYAK DIRI KITA yang hidup dalam berbagai dimensi dalam waktu yang bersamaan.
*Ibaratnya sebuah dokumen yang dikirim via fax ke tempat lain, sebenarnya kita selama ini hanya melakukan “perjalanan antar dimensi”, dari masa kecil hingga saat ini. Perjalanan ini akan terus berputar dalam satu siklus. Seperti dokumen yang dikirim lewat mesin fax, dokumen aslinya tidak pernah hancur dan masih bisa difax-kan lagi ke tempat lain.
-
Wartawan Amerika Latin : “Saya tidak menduga ABG Indonesia begitu bebas…”


Sebelum berkunjung ke Indonesia mengikuti “Journalist Visit Programme”, wartawan itu membayangkan Indonesia sebagai negara dengan penduduk mayoritas Islam adalah negara yang memegang teguh prinsip-prinsip agama, etika, dan moral. Ternyata keliru. Di Ancol, dia menyaksikan anak-anak muda bebas melakukan apa saja di depan umum.

Teman pemandu itu tidak dapat berkata apa-apa. Ia terdiam, sunyi, dan kehilangan kebanggaan. Ia merasa asing dan terpelanting dalam fakta yang sangat nyata. Dan, kita juga terpelanting atas hasil survei ini: Pada 2008, menurut keterangan Direktur Remaja dan Perlindungan Hak-Hak Reproduksi Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional Pusat (BKKBN), M Masri Muadz, sebanyak 63 persen remaja Indonesia usia SMP dan SMA sudah melakukan hubungan seksual di luar nikah.

Mengutip hasil survei yang diterimanya, Masri menyebutkan, jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya. Pada 2005-2006 di Jabotabek, Medan, Bandung, Surabaya, dan Makassar, berkisar 47,54 persen remaja mengaku berhubungan seks sebelum nikah. Peningkatan ini, antara lain, disebabkan pergaulan hidup bebas, faktor lingkungan, keluarga, dan media massa.

Data lain yang menyedihkan dan membuat kita bergidik berasal dari Departemen Kesehatan. Sampai September 2008, menurut data tersebut, sebanyak 15.210 penderita AIDS atau orang yang hidup dengan HIV/AIDS di Indonesia. Dari jumlah itu, 54 persen adalah remaja.

Dan, simak lagi data ini: Survei yang dilakukan Annisa Foundation di Cianjur, Jawa Barat, pada 2007, menemukan hasil mengejutkan. Di kota ini, lebih dari 42,3 persen pelajar perempuan di kota santri itu telah melakukan hubungan seks pra-nikah. Para responden mengaku hubungan pra-nikah itu dilakukan atas suka sama suka. Bahkan, ada responden yang mengaku berhubungan lebih dengan satu pasangan.

Survei yang dilakukan pada Juli sampai Desember 2006 kepada 412 siswa SMP dan SMA itu, menurut Direktur Annisa Foundation, Laila Sukmadevi, kecenderungan pelajar Cianjur berhubungan seks pra-nikah bukan karena persoalan ekonomi.. Alasan ekonomi hanya 9 persen, selebihnya karena pergaulan dan lemahnya kontrol orangtua. Temuan lain Annisa Foundation, sebanyak 90 persen remaja yang melakukan hubungan pra-nikah tersebut, bukan karena tidak paham nilai-nilai agama dan moral. Mereka justru mengetahui bahwa perbuatan itu dosa dan sangat tidak pantas.

Jauh dari Jakarta, tepatnya di Samarinda, Kalimantan Timur, survei Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Cabang Samarinda pada September 2008 lalu, menemukan hasil yang menyedihkan. Dari 300 pelajar Samarinda, 12 persen di antaranya mengaku pernah melakukan hubungan badan.

Menurut survei PKBI itu, 14 persen hubungan seks dilakukan di sekolah, 28 persen mengaku melakukannya di rumah. Ironisnya, hubungan badan dilakukan di sekolah saat jam istrahat maupun ketika usai belajar. Sedangkan di rumah dilakukan saat kedua orangtua tidak berada di rumah.

Organisasi riset nirlaba AS, Research And Development (RAND) melaporkan penelitiannya November 2008 lalu, bahwa tayangan televisi sangat berpengaruh terjadinya kehamilan di kalangan remaja di AS. Pengkajian yang disiarkan jurnal Pediatrics itu menyebutkan, remaja yang banyak menonton acara yang mengandung unsur seksual, menghadapi risiko hamil lebih besar. Pengkajian itu memfokuskan pada 23 acara televisi kabel yang populer di kalangan remaja, antara lain komedi situasi, drama, acara realitas, dan kartun.

Angka kehamilan remaja di AS tetap tinggi dibandingkan dengan negara-negara industri lainnya. Hampir sejuta gadis berusia antara 15 hingga 19 tahun hamil setiap tahunnya, atau sekitar 20 persen wanita yang aktif secara seksual dalam kelompok umur tersebut.

Hasil penelitian dan survei tersebut sangat menakutkan. Gaya hidup permisif, budaya televisi, telah mendorong para remaja terperosok dan jatuh ke jurang terdalam. Di Indonesia, remaja-remaja kita diserbu gaya hidup serba mungkin. Pendidikan agama telah berubah menjadi angka-angka dalam buku rapor semester.

Kehidupan remaja di AS dan Indonesia, terutama di perkotaan, hampir sulit dibedakan. Mereka mendapatkan apa saja. Bahkan, lemahnya penegakan hukum, memungkinkan remaja Indonesia mendapatkan jauh lebih besar dan menakutkan dibandingkan di AS. Video porno, majalah porno, tayangan televisi yang serba benda dan kemewahan, serta situs-situs porno di internet, dengan mudah didapatkan.

Dan, yang sangat menakutkan, ketika persoalan ini dianggap sebagai suatu yang biasa. Ini bahaya lebih dahsyat dari yang dibayangkan orangtua, pendidik, ulama, dan negara.

Seorang wartawan Amerika Latin berkata, “Saya tidak menduga remaja Indonesia begitu bebas, melebihi negara kami…..’”

Wartawan itu sesungguhnya sedang menggugah kesadaran kita – yang selalu merasa lebih baik, lebih terhormat, dan bahkan lebih mulia. Ini sungguh menakutkan.
-
Kondom Kontroversial untuk Usia 12 Tahun

Remaja pria hingga usia 12 tahun di Inggris akan dibagikan kartu kondom yang dapat ditukarkan dengan alat kontrasepsi itu secara gratis tanpa sepengetahuan orangtua mereka. Skema pembagian kondom yang ditunjang pajak publik itu memungkinkan kalangan remaja mendapatkan kondom secara gratis dari lokasi pangkas rambut, stadion sepak bola, atau pusat kebugaran hanya dengan menunjukkan kartu plastik yang dikenal dengan sebutan condom cards.

Pemerintah Inggris berpendapat, kartu kondom ini dapat berperan menekan angka kehamilan di kalangan remaja selain untuk mencegah penularan penyakit melalui hubungan seks. Pemerintah Inggris juga berpendapat, skema itu memotivasi remaja pria bersikap lebih bertanggung jawab dengan alat kontrasepsi gratis tersebut.

Condom card biasanya diberikan secara gratis bagi mereka yang berusia 13 hingga 20 tahun. Namun, kartu tersebut dapat dibagikan kepada mereka yang berusia lebih muda dari batasan usia tersebut apabila telah aktif berhubungan seks.

Namun, beberapa keluarga berpendapat, skema tersebut akan mendorong remaja pria aktif berhubungan seks pada usia lebih dini. Angka kehamilan di Inggris tergolong tertinggi di Eropa. Walaupun angka kehamilan itu cenderung menurun, Pemerintah Inggris masih belum berhasil memenuhi janjinya untuk mengurangi kehamilan di bawah usia 18 tahun.

Beberapa versi condom cards (CCard) telah digunakan oleh beberapa pemerintah setempat Inggris. Skema C-Card telah dijalankan di Reading, Bath, Brighton, Essex, Bradford, Cambridgeshire, serta Kent. Petunjuk skema itu dipersiapkan oleh Departemen Urusan Anak-anak, ,Sekolah dan Keluarga Inggris.

Pemerintah Inggris ingin memperluas skema itu secara nasional dan meminta badan sosial untuk urusan kesehatan seks Brook menyusun petunjuk skema bagi kepala dinas kesehatan wilayah. Salah satu juru bicara Brook menerangkan, CCards telah menurunkan tingkat kehamilan remaja di Inggris dalam satu dasawarsa terakhir.

"Kami paham apabila sebagian besar remaja usia 16 tahun belum berhubungan badan tetapi skema ini memberikan mereka akses untuk melakukannya dengan aman jika mereka telah siap berhubungan seks," ujar juru bicara yang tidak disebutkan jati dirinya itu.

Kartu tersebut dilengkapi dengan kode nomor dan tanggal masa berlaku tanpa mencantumkan data pribadi. Untuk mendapatkan kartu tersebut, remaja pria diwajibkan mengikuti sesi pendidikan seks di bawah bimbingan pekerja dinas kesehatan di sebuah klinik atau pusat perhimpunan pemuda. Untuk mengikuti pendidikan ini, remaja tersebut tidak diwajibkan menyebutkan identitas seperti nama, sekolah, orangtua, maupun pengalaman mereka berhubungan seks.

Perkembangan skema C-Cards telah menimbulkan keprihatinan di kalangan keluarga yang berpendapat bahwa skema itu akan mengirim pesan keliru terhadap remaja pria tentang hubungan seks pada usia dini. Suara keprihatinan di antaranya disampaikan oleh pendiri Comment on Reproductive Ethics, Josephine Quintavalle.

"Inggris hanya memfasilitasi dan memotivasi seks tanpa memberikan pemahaman lebih mendalam tentang unsur emosi dalam menjalin hubungan. Dulu, Inggris sibuk meributkan seks di kalangan remaja usia 18 tahun tetapi kali ini masalahnya menjadi lebih buruk lagi dengan kenyataan hubungan seks hingga di kalangan mereka yang berusia 13 tahun," keluh Josephine Quintavalle.

-
40,67 Persen Remaja di Bali Pernah Berhubungan Seks

40,67 Persen Remaja di Bali Pernah Berhubungan Seks - Dari hasil survei pusat layanan kesehatan dan konseling remaja, terungkap bahwa remaja SMU/SMK di Denpasar 40,67 persen mengaku telah melakukan hubungan seksual kepada teman sebayanya. Celakanya, dari mereka hanya 20% yang sadar untuk menggunakan kondom.

"Ini kenyataan yang memprihatinkan di kalangan remaja. Hal lantaran adanya ketidaktahuan informasi atau ada yang coba-coba," kata Koordinator Kita Sayang Remaja (Kisara) Bali, Nyoman Sutarsa, seperti yang dikutip dari vivanews.com , Jumat, 19 Juni 2009.

Tercatat sejak September 2008-Mei 2009 ada 413 klien yang datang ke klinik remaja, dan dari kalangan remaja ada 371 klien (89,83%) dengan kasus kehamilan tak diinginkan (KTD) sebanyak 345 klien (83,54%).

"Yang terbanyak ada di bulan Oktober 2008 sebanyak 49 remaja, dan terendah di bulan Oktober 2008 ada 23 remaja. Meskipun angkanya naik turun, tetap saja hasil-hasilnya cukup mengejutkan," ujar Sutarsa.

Tingginya KTD ini masih adanya persepsi remaja bahwa membeli kondom adalah hal yang paling memalukan. Mereka yang memiliki anggapan ini sebesar 69,33 persen.

-
30 Persen Pelaku Aborsi di Indonesia Adalah Remaja

Jumlah kasus pengguguran kandungan (aborsi) di Indonesia, setiap tahun mencapai 2,3 juta, 30 persen diantaranya dilakukan oleh remaja.

“Kehamilan yang tidak diinginkan (KTD) pada remaja menunjukkan kecenderungan meningkat antara 150.000 hingga 200.000 kasus setiap tahun,” kata Luh Putu Ikha Widani dari Kita Sayang Remaja (Kisara) Bali, di Denpasar, Senin (16/2).

Ia mengatakan, survei yang dilakukan pada sembilan kota besar di Indonesia menunjukkan bahwa KTD mencapai 37.000 kasus, 27 persen diantaranya terjadi dalam lingkungan pranikah dan 12,5 persen adalah pelajar.

Hingga saat ini, KTD di kalangan remaja masih menjadi dilema yang belum terselesaikan. Banyak kalangan yang pada akhirnya memojokkan remaja sebagai pelaku tunggal. “Jika dicermati lebih jauh munculnya KTD di kalangan remaja adalah akumulasi dari serangkaian ketidakberpihakan berbagai kalangan terhadap remaja,” ujar Ikha Widani.

Hambatan lain menyangkut upaya memberikan informasi kesehatan reproduksi yang cukup dan mendalam, serta semakin banyaknya remaja yang terjebak oleh mitos dibanding dengan fakta.

Untuk itu langkah awal, perlunya upaya meningkatkan akses remaja terhadap informasi yang benar dengan merangkul berbagai kalangan, termasuk media massa.

Ikha Widani menjelaskan, selain kehamilan yang tidak diinginkan perlu mendapat menanganan secara serius, juga menyangkut penderita HIV/Aids, mengingat 50 persen lebih menimpa kelompok usia 19-25 tahun dengan kondisinya semakin mengkhawatirkan.
Berbagai hasil penelitian menunjukkan, sekitar 28,5 persen para remaja telah melakukan hubungan seksual sebelum nikah dan sepuluh persen diantaranya akhirnya menikah dan memiliki anak, ujar Ikha Widani.
-
malem ghan.... udah lama ga bikin thread nih, kali ini ane mau share aja tentang issue yang mengatakan kalo bayi matahari segera akan lahir.... serem juga ya, gimana panesnya bumi kita kalo ada banyak matahari menyinari???

berikut beritanya



Sebuah calon bintang raksasa dengan massa jauh lebih besar dibanding Matahari di tata surya ini sedang tumbuh dalam sebuah gelembung gas. Gambar embrio bintang tersebut terekam oleh teleskop Herschel milik Badan Luar Angkasa Eropa (ESA).

Menurut laman stasiun televisi BBC, 6 Mei 2010, citra gelembung gas yang disebut RCW 120 itu dirilis beberapa hari menjelang peringatan satu tahun peluncuran teleskop Herschel ke orbit. ESA meluncurkan teleskop Herschel pada 14 Mei 2009.

Detektor inframerah milik Herschel mampu melihat materi bersuhu rendah yang bisa melahirkan bintang. Citra seperti RCW 120 akan membantu menjelaskan bagaimana proses sebuah bintang raksasa terbentuk.

Calon bintang raksasa dalam citra teleskop tersebut tampak seperti sebuah gumpalan putih di tepi bawah gelembung. Embrio itu diperkirakan bisa tumbuh menjadi salah satu bintang terbesar dan yang paling cerah di galaksi dalam ratusan ribu tahun mendatang.

Calon bintang raksasa tersebut sudah memiliki massa sekitar delapan hingga sepuluh kali lebih besar dibanding massa Matahari, dan dikelilingi begitu banyak material.

Bila lebih banyak gas dan debu berjatuhan di bintang tersebut, objek itu berpotensi menjadi salah satu objek raksasa dalam Galaksi Bima Sakti, dan akan berpengaruh bagi lingkungan sekitarnya.

“Ini merupakan bintang besar yang mengontrol evolusi kimia dan kedinamisan galaksi,” terang ilmuwan Herschel, Dr. Annie Zavagno, dari Laboratoire d’Astrophysique de Marseille.

“Ini merupakan bintang besar yang menciptakan elemen berat seperti besi dan elemen-elemen tersebut akan berada di ruang antar bintang. Dan karena bintang-bintang besar mengakhiri hidup mereka dengan ledakan supernova, mereka juga menyuntikkan energi besar ke galaksi,” lanjut Zavagno.

Herschel memiliki kemampuan unik yakni mampu melihat proses fisik yang tidak bisa dilakukan teleskop lain. Teleskop Hubble misalnya, tidak bisa melihat secara detail seperti yang dihasilkan Herschel. (Renne R.A Kawilarang, Harriska Farida Adiati)

--

Muramnya kondisi ekonomi global ternyata juga dirasakan oleh penerbit buku. Dengan melempemnya harga penjualan buku hardcover dan tantangan dari e-book, perusahaan penerbit mulai banyak yang mengalami penurunan. Akan tetapi penulis ternama dunia ini ternyata baik-baik saja dan justru semakin kaya. Selama periode Juni 2009 – Juni 2010, sepuluh pengarang ini menikmati total pendapatan sebesar 270 juta dolar. (20/08)



James Patterson menjadi penulis dengan pendapatan terbesar pada periode di atas, naik satu peringkat dibandingkan periode tahun sebelumnya. Pria yang dulu berprofesi sebagai copywriter junior ini terlibat langsung dengan desain sampul dan pemasaran buku-buku karyanya. Tercatat bahwa satu dari 17 novel yang terjual di AS merupakan hasil kejeniusan pria ini. Selama dua tahun belakangan ia telah menghasilkan angka fantastis 500 juta dolar untuk perusahaan penerbitnya, Hachette. Pada periode Juni 2009 – Juni 2010 Patterson menghasilkan 70 juta dolar.



Nama Stephanie Meyer melejit melalui tetralogi Twilight Saga, sebuah novel cinta yang mengisahkan kisah cinta antara vampir, manusia, dan manusia serigala. Tetralogi Twilight telah terjual sebanyak 40 juta kopi di AS dan 100 juta kopi di seluruh dunia. Pundi-pundi uang Meyer bertambah sebesar 40 juta dolar pada periode Juni 2009 – Juni 2010, di antaranya karena kesuksesan film yang diangkat dari novel ketiganya, Eclipse.



Di posisi ketiga dengan jumlah pendapatan sebesar 34 juta dolar adalah novelis bergenre horror Stephen King (siapa yang tidak ingat buku IT dan Congo yang mendebarkan?) Pria ini baru saja merilis novelnya yang ke-51, Under the Dome, di bulan November 2009 lalu. Hingga saat ini buku tersebut telah terjual sebanyak 600,000 kopi menurut Nielsen BookScan. Karya terbarunya itu disebut-sebut telah menarik minat DreamWorks TV untuk diangkat ke layar lebar. Drama seri yang ditayangkan di stasiun televisi SyFy juga diangkat dari karyanya, The Colorado Kid.



Daniele Steel tampaknya tidak mengherankan lagi untuk menghiasi daftar terbaru ini. Novelis romance ternama dunia ini telah menghasilkan 32 juta dolar pada periode Juni 2009 – Juni 2010. Steel dikabarkan akan merilis 4 buku baru di tahun 2010 ini dengan rata-rata honor awal per buku sebesar 7 juta dolar. Penulis laris ini juga berhasil memenangkan gugatan sebesar 1 juta dolar dari mantan asistennya yang telah melakukan penggelapan sebesar 760,000 dolar darinya.



Novelis asal Inggris Ken Follett berhasil masuk di posisi ke lima dari penulis dengan pendapatan tertinggi pada periode Juni 2009 – Juni 2010, dengan mengantongi 20 juta dolar. Pillars of the Earth karya Follett telah diadaptasi menjadi sebuah serial TV yang ditayangkan perdana pada bulan Juli lalu, dengan pemeran Donald Sutherland. Pillars of the Earth dinilai sebagai novel terbaik kedua di dunia oleh para pembaca The Times London, hanya kalah oleh To Kill a Mockingbird karya Harper Lee.

--

Prolog :
Terus terang postingan ini di tulis karena gempa yang terjadi di Jogja semalam. My sister lives and studies there dan saya khawatir dan serta merta saya jadi diingatkan kembali bahwa daerah2 di Indonesia memang nyaris semuanya (kecuali Kalimantan) adalah daerah rawan gempa.



Lagipula saya sendiri merasakannya berkali kali di kota saya, Padang, jadi saya tahu persis betapa menakutkannya fenomana alam yang satu ini, dan mesti disiasati dengan cerdas dengan pengetahuan yang cukup.
anyway, awalnya saya mau copas saja file2 ttg cara mengahadapi gempa yg di kumpulkan sepanjang tahun 2009 kemarin, tapi those are all gone ...
jadi kali ini yang saya ingat saja yang akan saya share, mudah mudahan denagn segala kekurangannya tulisan ini tetap bermanfaat:

A. Preparation (persiapkan segalanya, always prepare for the worst)
1.Selalulah mempunyai tas yang berisi barang2 yang berguna selama masa darurat (ertahquake kit bag) isinya kira kira:
=> Senter: yang kecil atau yang sedang saja, dengan cadangan baterai secukupnya.
=> Radio kecil, pocket size, dan juga baterai secukupnya.
=> Beberapa botol air mineral.
=> Makanan siap saji yang tahan lama: biscuits, sarden kaleng, dan makanan kaleng siap saji lainnya yang tahan lama.
=> Selimut dan pakaian dalam.
=> Peralatan P3K dalam small packages saja.

2. Koordinasikan atau bicarakanlah baik 2 dengan keluarga, dan pastikan setiap anggota keluarga juga mempunyai tas emergency. Selain itu bicarakan juga tempat tujuan jika gempa dirasa cukup kuat dan berpotensi Tsunami,dimana setiap anggota keluarga akan berkumpul diistu, di tempat yang disetujui bersama dan cukup aman dr Tsunami.

B. Selama gempa berlangsung.
1. Jika di dalam rumah.
=> Berlindunglah di bawah kasur atau meja (ini tips klasik) namun sbelum itu lindungilah kepala anda denagn bantal atau helm kalau helm itu ada di dekat anda. Intinya Just covered up ur head
Namun, ada pula teori baru bahwa bersembunyi di bawah meja dan kasur tidaklah seaman yang dibayangkan, dan menyarankan untuk bersembunyi di sudut bagian ruangan yang disebut segitiga kehidupan, since many of bloggers claim kalau tips ini hoax maka saya tetap tetap menyarankan cara klasik tadi.
=> Jangan berlari keluar jika pintu keluar jauh dan gempa di rasa cukup kencang dan kuat.
=> Jauhi jendela, karena jendela paling mudah pecah jika ada tekanan. jauhi pula pintu karena berpotensi menghimpit anda.
=> Jika berhasil keluar rumah, maka jangan berdiri di dekat banguanan, pohon, atau tiang, pastikan anda berada di tempat bebas yang cukup lapang.

2. Jika di dalam kendaraan.
=> Matikan kendaraan anda dan segeralah menepi, namun pastikan tidak di dekat bangunan, tiang atau pohon.
=> Jauhi jembatan, atau usahakan untuk segera jauh dan keluar dari jembatan.
=> Keluarlah dari mobil dan jika gempa di rasa sangat kuat maka berbaringlah disisi kendaraan.[center]


3. Jika sedang di dalam gedung bertingkat (GOSH trauma bgt unt bagian yang ini )
=> Jika anda di gedung bertingkat dan bukan di lantai pertama yang membuat anda langsung bisa berada di luar, maka usahakanlah Jangan panic dan JANGAN berlari keluar
=> Namun jika keluar masih dimungkinkan, dengan perhitungan, kekuatan gempa dan jarak. Jangan meloncat dari jendela please (seperti yang junior saya lakukan). Jangan gunakan tangga berjalan atau elevator. Gunakanlah tangga darurat.
=> Jika tidak memungkinkan maka, sebaiknya (it is higly suggested) berlindung di tempat yang di rasa cukup aman, meja2 atau bersandarlah di tiang sembari mentupi kepala dengan sesuatu. Karena pada gedung Pole/tiang2 uatama adalah konstruksi paling kuat dan tahan goncangan. sementara konstruksi paling mudah ambruk adalah tangga!!

C. Sesudah gempa berlangsung.
=> Jika gempa telah berhenti, dan keadaan anda tidak terlalu darurat, maka janagn gunakan hape, karena membuat jarinagn untuk emergency line menjadi sibuk, hingga merugikan pihak2 yang dampak gempanya memprihatinkan. Matikan gas dan listrik untuk berjaga2.
=> Segara keluar dari rumah dan gedung, jangan terbalik, lari ketika gempa dan masuk sesudah gempa, yang benar adalah berlindunglah selama gempa dan keluarlah begitu selesai dan kondisi memungkinkan. Berdirilah di tempat yang lapang.
=> Survey kerusakan, dan kalau bisa berkumpullah, obati yang terluka seperlunya. Jika gempa di rasa sangat kuat, jangan menunggu aba2, bersegeralah untuk mengevakuasi diri sendiri ke daerah yang lebih tinggi.
__________________
Ever has it been that love knows not its own depth until the hour of separation

-

Maut tak dapat memisahkan cinta sejati. Begitulah yang dialami Jaskiewicz Magali dan Jonathan George. Pasangan kekasih ini tetap melangsungkan pernikahan meski sang calon mempelai pria telah meninggal dunia setahun silam.


Seperti dikutip dari laman Telegraph, pasangan yang telah menjalin hubungan asmara selama enam tahun itu awalnya berencana menikah di sebuah balai kota di Prancis pada November 2008. Namun, George tewas dalam sebuah kecelakaan sepeda motor, dua hari menjelang pernikahan.

Setahun berlalu, tapi Magali sulit mengikis rasa cintanya terhadap George. Dengan dukungan keluarga dan kerabat, wanita 32 tahun itu nekat melangsungkan pernikahan dengan foto George di sebuah perkampungan di Dommary-Baroncourt, sisi timur Prancis, pada November 2009.

Magali menggunakan kode sipil yang jarang diketahui orang awam untuk mendapat izin menikahi seseorang yang telah meninggal. Dalam kode sipil disebutkan, pernikahan anumerta dimungkinkan jika semua syarat formalitas pernikahan, termasuk pengaturan tanggal pernikahan, telah selesai sebelum salah satu pasangan meninggal.

Magali pun berhasil memenuhi syarat itu. Ia membuktikan bahwa dirinya dan George telah hidup bersama sejak 2004. Mereka juga memiliki rekening bank bersama. Ia lalu memperlihatkan foto gaun pengantin yang akan dikenakan saat pernikahan.

Dengan bukti-bukti yang cukup kuat, pejabat catatan sipil setempat akhirnya menikahkan Magali dengan pasangannya yang telah tiada. Pejabat Kementerian Dalam Negeri Prancis menyebut, sekitar 10 pernikahan anumerta berlangsung di Prancis setiap tahunnya

--

Gugat AXE Karena Tidak Bisa Dapat Pacar
Karena tidak dapat menarik gadis seorangpun, seorang pria yang frustasi menggugat distributor Axe.

New Delhi. Seorang pemuda berusia 26 tahun menggugat perusahaan HUL (Hindustan Unilever Limited), yang memasarkan produk perawatan pria dengan merk dagang Axe, dengan tuduhan telah menipu dan menyebabkan ‘penderitaan mental’. Penggugat menyebutkan kegagalannya untuk menarik gadis manapun meskipun dia telah menggunakan produk Axe selama lebih dari tujuh tahun sampai sekarang. Iklan Axe menunjukkan bahwa produk-produk itu membantu kaum pria untuk bisa langsung menarik wanita.



Vaibhav Bedi, sang penggugat, juga menyerahkan semua bukti ke pengadilan dari semua produk yang telah digunakan maupun yang belum terpakai, yang berupa deodorant sprays, perfume sticks and roll-ons, anti-perspirants, aftershaves, body washes, shampoos, dan hair gels dengan merek Axe. Penggugat juga meminta agar semua produk itu diperiksa di laboratorium.

Vaibhav terpaksa mengambil langkah ini karena pembantunya memukulinya dengan sapu ketika ia mencoba untuk membuatnya terkesan dengan tampil telanjang di depannya setelah menggunakan semua produk Axe.



“Lalu mana Axe Effect-nya? Saya sudah menunggu selama lebih dari tujuh tahun. Sejak kuliah sampai dengan saya bekerja di kantor, tidak ada satupun gadis yang mau saya ajak bahkan hanya untuk minum teh atau kopi dengan saya, meskipun saya yakin mereka bisa membaui parfum, deodorant dan aftershaves yang saya pakai. Saya selalu menggunakan produk itu dengan harapan bisa seperti apa yang terjadi pada iklan di televisi. Akhirnya saya berusaha untuk menarik perhatian pembantu saya yang telah bertengkar dengan suaminya dan tinggal sendirian selama lebih dari setahun. Dan ternyata saya malah dipukuli dengan sapu! ” Vaibhav mengungkapkan keluhannya.

Vaibhav mengklaim bahwa dia telah menggunakan semua produk Axe sesuai instruksi yang ada bahkan sejak dia pertama kali membelinya. Dia berargumen bahwa jika dia tidak bisa mengalami Axe Effect meskipun telah menggunakan produk sesuai petunjuk, berarti perusahaan telah menipu atau menjual produk palsu.

“Saya selalu menyimpannya di tempat sejuk dan kering, dan menjauhkan mereka dari cahaya matahari langsung atau panas. Saya selalu menggunakan penggaris sebelum menyemprotkan untuk memastikan bahwa jarak antara nozzle dan ketiak saya adalah sekurang-kurangnya 15 cm. Saya selalu melakukan sesuai petunjuk pemakaian. Saya bahkan memukul keponakan saya yang berusia 5 tahun karena telah mendekati lemari saya, sesuai dengan anjuran yang menyatakan agar menjauhkan dari jangkauan anak-anak. Namun, akhirnya yang saya dapatkan adalah pukulan sapu dari pembantu saya”, Vaibhav mengungkapkan dengan nada frustrasi.

Vaibhav mengklaim bahwa dia telah mengalami banyak penderitaan mental dan penghinaan di depan umum karena tidak adanya Axe Effect dan dia ingin agar perusahaan Axe mengkompensasi dia untuk semua penderitaan tersebut.

HUL secara resmi telah menolak berkomentar mengenai kasus tersebut, tetapi salah satu sumber menyebutkan bahwa HUL cukup khawatir atas perkembangan kasus ini. Perusahaan mungkin berpendapat bahwa Vaibhav itu memang tidak berpenampilan menarik dan tidak memiliki persyaratan minimal agar Axe Effect terjadi. HUL secara resmi memang belum mengeluarkan pernyataan apapun, namun para ahli hukum percaya bahwa HUL akan sulit untuk meyakinkan pengadilan.

“HUL mungkin tergoda untuk mengambil garis argumentasi, tetapi sangat berisiko. Tidak ada data yang memperkuat anggapan bahwa orang ini bodoh dan tidak menarik bagi para wanita. Pada kenyataannya, banyak wanita yang cantik dan menarik ternyata menikah dengan pria yang bodoh dan menyeramkan. Saya akan menyarankan perusahaan untuk menyelesaikan masalah ini di luar pengadilan,” kata pengacara Ram Jethmalani.
-

Pernikahan Dini Seleb Dunia yang Gagal (II)
Mereka menikah ketika usia masih sangat muda dan berakhir dengan perceraian.
Kamis, 26 Agustus 2010, 07:37 WIB
Petti Lubis, Mutia Nugraheni
Britney Spears & Kevin Federline (superiorpics.com)
BERITA TERKAIT

* Bertengkar Itu Sehat
* Ingin Redam Stres? Menikah Saja!
* 10 Perceraian Paling Menguras Harta (II)
* 10 Perceraian Paling Menguras Harta
* Benarkah Pria Pengangguran Rawan Selingkuh

VIVAnews - Usia pasangan saat memasuki gerbang pernikahan seringkali disebut sebagai faktor penentu langgengnya pernikahan. Meskipun beberapa orang ada yang menyangkalnya, tetapi menurut penelitian menikah saat usia masih muda, risiko perceraiannya tiga kali lebih besar.

Mungkin seperti yang terjadi pada empat dari tujuh selebriti berikut. Mereka menikah ketika usia masih sangat muda dan berakhir dengan perceraian.

4. Kate Hudson dan Chris Robinson

Kate Hudson dan Chris Robinson
Kate Hudson menikah dengan Chris Robinson pada 2000, ketika usianya masih 21 tahun. Perjuangan pasangan tersebut tampaknya tak terkalahkan. Mereka selalu menyesuaikan jadwal untuk bisa traveling bersama dan tampak sangat bahagia. Mereka memiliki anak pertama pada 2004. Sayangnya, perkawinan kandas di tengah jalan. Publisis Kate mengumumkan Kate dan Chris berpisah pada 2006.

5. Britney Spears & Kevin Federline

Britney Spears & Kevin Federline
Britney mengagetkan banyak orang, terutama penggemarnya ketika ia mengumumkan telah menikah dengan Kevin Federline. Hubungan mereka memang seringkali dikritik media. Saat itu usia Britney masih 23 tahun dan hubungan mereka baru berjalan kurang dari dua tahun. Dari hasil pernikahan mereka memiliki dua anak, tetapi akhirnya hubungan mereka kandas.

6. Kelis dan Nas
Kelis dan Nas adalah superstar. Ketika keduanya mengumumkan pernikahannya pada 2005, banyak penggemar yang mendukungnya. Tetapi itu tidak berlangsung lama. Publisis Nas mengumumkan perpisahan mereka pada 2009, ketika itu Nas tengah hamil 7 bulan. Nas kemudian melahirkan bayi laki-laki yang diberinama Knight. Pasangan tersebut setelah bercerai masih berseteru soal hak pengasuhan anak.

7. Reese Witherspoon dan Ryan Philippe

Reese Witherspoon dan Ryan Philippe
Reese adalah aktris yang mengagumkan dan bersama Ryan, mereka adalah pasangan sempurna. Keduanya bertunangan pada 1998. Cerita cinta mereka berdua seperti dongeng yang menjadi nyata. Ryan dan Reese berpacaran selama dua tahun. Mereka menikah ketika usia Reese 23 tahun dan berpisah secara hukum pada 2006, setelah tujuh tahun hidup bersama.
-
Daftar Ponsel Paling "Merusak" Lingkungan
Kebanyakan ponsel ramah lingkungan dibesut oleh Sony Ericsson dan Nokia
Kamis, 26 Agustus 2010, 05:30 WIB
Indra Darmawan
(androphones.com)
BERITA TERKAIT

* Puma Phone, Ponsel Tata Surya a la Puma
* Garmin-Asus Luncurkan Ponsel Nuvifone M10
* 10 Desember, Nokia N97 Hadir di Kanada
* Nokia 2710, Ponsel GPS Termurah
* Ponsel GPS Hybrid Nuvifone Akhirnya Beredar



VIVAnews - Pemanasan global agaknya membuat banyak pihak untuk lebih berhati-hati dalam mengambil kebijakan yang berimbas pada lingkungan, termasuk juga dalam memilih sebuah ponsel.

Menurut riset terbaru yang dilakukan oleh O2, 44 persen dari konsumen mengaku bahwa faktor lingkungan mempengaruhi mereka dalam memilih ponsel yang akan mereka gunakan. Lalu apa saja ponsel-ponsel yang ramah lingkungan dan tidak ramah lingkungan?

Seperti dilansir oleh situs The Telegraph, O2 telah mengurutkannya. Ternyata, kebanyakan ponsel yang ramah lingkungan adalah ponsel-ponsel besutan Sony Ericsson dan Nokia.

Ponsel Sony Ericsson Elm menduduki urutan pertama di daftar ponsel paling ramah lingkungan, dengan skor eco rating 4,3 dari skor maksimal 5. Sementara ponsel-ponsel lain yang juga ramah lingkungan adalah Nokia 6700 (skor 4), Nokia C7 (4), Nokia 1800 (4), Samsung GT-S8500 (4), Sony Ericsson Zylo (4), Sony Ericsson Xperia X10 Mini pro (4), Sony Ericsson Xperia X10 Mini (4), dan Sony Ericsson Vivaz Pro (3.9).

Adapun ponsel-ponsel yang paling tidak ramah lingkungan adalah: LG Etna (2,7), Palm Pre Plus (2,7), LG Chocolate (2,9), LG Cookie (2,9), HTC HD2 (2,9), LG GT350 (3,1), LG GW300 Etna 2 (3,1), Samsung C3050 (3,1), dan Sony Ericsson Satio (3,1).

Skor-skor tadi pun, semuanya berdasarkan data yang diberikan oleh masing-masing pembuat ponsel, mulai dari bahan-bahan yang mereka gunakan, perkiraan usia perangkat itu, efisiensi energi, serta kemudahan ponsel itu untuk didaur ulang.

Setiap handset akan mendapatkan poin lebih, ketika memiliki fitur tambahan seperti kamera, atau pemutar musik, sehingga penggunanya tak perlu lagi membeli perangkat elektronik tersendiri. Selain itu, poin-poin juga diberikan berdasarkan kinerja etis perusahaan pembuat ponsel itu, prinsip-prinsip lingkungan, serta standar buruh di jaringan suplai mereka.

"Konsumen kini semakin menyadari efek sosial dan lingkungan dari sebuah teknologi yang mereka beli, dan kami percaya transparansi produk-produk seperti ini akan membantu mereka untuk membuat pililhan yang lebih 'hijau'," kata Ronan Dunne, Chief Executive O2 kepada Telegraph.

Hingga kini tak kurang dari empat miliar ponsel digunakan di seluruh dunia. Diperkirakan ponsel-ponsel tadi menghasilkan lebih dari 100 ton jejak karbon (carbon footprint) setiap tahun. (hs)

Teknologi
Daftar Ponsel Paling "Merusak" Lingkungan
Kebanyakan ponsel ramah lingkungan dibesut oleh Sony Ericsson dan Nokia
Kamis, 26 Agustus 2010, 05:30 WIB
Indra Darmawan
(androphones.com)
BERITA TERKAIT

* Puma Phone, Ponsel Tata Surya a la Puma
* Garmin-Asus Luncurkan Ponsel Nuvifone M10
* 10 Desember, Nokia N97 Hadir di Kanada
* Nokia 2710, Ponsel GPS Termurah
* Ponsel GPS Hybrid Nuvifone Akhirnya Beredar



VIVAnews - Pemanasan global agaknya membuat banyak pihak untuk lebih berhati-hati dalam mengambil kebijakan yang berimbas pada lingkungan, termasuk juga dalam memilih sebuah ponsel.

Menurut riset terbaru yang dilakukan oleh O2, 44 persen dari konsumen mengaku bahwa faktor lingkungan mempengaruhi mereka dalam memilih ponsel yang akan mereka gunakan. Lalu apa saja ponsel-ponsel yang ramah lingkungan dan tidak ramah lingkungan?

Seperti dilansir oleh situs The Telegraph, O2 telah mengurutkannya. Ternyata, kebanyakan ponsel yang ramah lingkungan adalah ponsel-ponsel besutan Sony Ericsson dan Nokia.

Ponsel Sony Ericsson Elm menduduki urutan pertama di daftar ponsel paling ramah lingkungan, dengan skor eco rating 4,3 dari skor maksimal 5. Sementara ponsel-ponsel lain yang juga ramah lingkungan adalah Nokia 6700 (skor 4), Nokia C7 (4), Nokia 1800 (4), Samsung GT-S8500 (4), Sony Ericsson Zylo (4), Sony Ericsson Xperia X10 Mini pro (4), Sony Ericsson Xperia X10 Mini (4), dan Sony Ericsson Vivaz Pro (3.9).

Adapun ponsel-ponsel yang paling tidak ramah lingkungan adalah: LG Etna (2,7), Palm Pre Plus (2,7), LG Chocolate (2,9), LG Cookie (2,9), HTC HD2 (2,9), LG GT350 (3,1), LG GW300 Etna 2 (3,1), Samsung C3050 (3,1), dan Sony Ericsson Satio (3,1).

Skor-skor tadi pun, semuanya berdasarkan data yang diberikan oleh masing-masing pembuat ponsel, mulai dari bahan-bahan yang mereka gunakan, perkiraan usia perangkat itu, efisiensi energi, serta kemudahan ponsel itu untuk didaur ulang.

Setiap handset akan mendapatkan poin lebih, ketika memiliki fitur tambahan seperti kamera, atau pemutar musik, sehingga penggunanya tak perlu lagi membeli perangkat elektronik tersendiri. Selain itu, poin-poin juga diberikan berdasarkan kinerja etis perusahaan pembuat ponsel itu, prinsip-prinsip lingkungan, serta standar buruh di jaringan suplai mereka.

"Konsumen kini semakin menyadari efek sosial dan lingkungan dari sebuah teknologi yang mereka beli, dan kami percaya transparansi produk-produk seperti ini akan membantu mereka untuk membuat pililhan yang lebih 'hijau'," kata Ronan Dunne, Chief Executive O2 kepada Telegraph.

Hingga kini tak kurang dari empat miliar ponsel digunakan di seluruh dunia. Diperkirakan ponsel-ponsel tadi menghasilkan lebih dari 100 ton jejak karbon (carbon footprint) setiap tahun. (hs)





-=-



Daftar Ponsel Paling Tak Ramah Lingkungan:

1. LG Etna

2. Palm Pre Plus

3. LG Chocolate

4. LG Cookie

5. HTC HD2

6. LG GT 350

7. LG GW300 Etna 2

8. Samsung C3050

9. LG GT 540

10. Sony Ericsson Satio
-

Bagaikan trading chart yang sedang naik dan turun, keseharian kamu sebagai trader pasti tidak berjalan seperti satu garis lurus. Pada saat posisi kamu sedang down, maka kamu akan dihadapkan pada 2 pertanyaan dasar, “apakah saya harus Berhenti ataukah Bangkit?”.

Kamu tidaklah sendirian, banyak trader juga mengalaminya. Salah satunya adalah Bang Ben Slamet (nama panggilan), trader asal Indonesia yang menjadi bukti nyata dalam artikel kemarin. Dia memilih untuk tetap berjuang, pantang menyerah, dan bangkit dari keterpurukannya. “winners never quit and quitters never win”.

90% trader pernah mengalami bad days sewaktu trading. Salah satu yang banyak dicari mereka ketika down adalah sesuatu yang memberi inspirasi, motivasi, atau apapun yang membuat semangat trader kembali bangkit untuk merubah perspektif mereka sebelumnya. Atas dasar itu, artikel ini diperuntukan bagi kamu dan bukan sekedar tulisan, tetapi kamu dapat melihatnya melalui sebuah video.

Video emosional ini sudah berhasil menjadi inspirasi dan motivasi bagi jutaan orang. Bagi kamu yang beranggapan bahwa sebuah video tidaklah menyelesaikan masalah seseorang dengan seketika, maka kamu benar. Namun besar harapan saya, bahwa video ini dapat menjadi titik balik untuk bangkit bagi siapapun yang menyaksikannya, tidak terkecuali bagi kamu sebagai trader.

Memperkenalkan Nicholas James Vujicic (December 1982, Australia), Nick adalah seorang pendeta, motivator dan pemimpin dari Life Without Limbs, yayasan amal kristiani. Dia secara berkala menjadi pembicara dengan memberikan arahan positif mengenai kelumpuhan dan harapan kepada dunia.

Sejak usia dini Nick telah mengalami kelainan genetik bernama Tetra-ameli; suatu kondisi dimana seseorang bisa dikatakan tidak memiliki tangan dan kaki layaknya orang normal. Nick sering diejek oleh teman sekolah dan masyarakat sekitar hingga sempat depresi. Ia pun pernah berfikir melakukan bunuh diri di usia 8 tahun.

Orang tua-nya memberikan semangat terkuat untuk Nick saat melewati masa berat itu. Titik balik kebangkitannya adalah disaat ibunya menunjukkan sebuah artikel koran mengenai perjuangan kehidupan seseorang dengan tingkat kecacatan yang sangat parah, dari situ ia menyadari bahwa ia tidaklah sendirian menghadapi kesulitan yang dihadapi.

Keadaan mulai berubah, teman – teman sekolahnya mulai menyadari bahwa Nick juga manusia yang sama dengan mereka. Satu per satu dari mereka menjadi teman Nick dan hal itu juga membuat Nick semakin yakin kalau dirinya lebih berharga jika hidup, meskipun ia tidak dilahirkan dengan tangan dan kaki yang normal.

Secara perlahan tapi pasti Nick mulai bangkit, ia mulai belajar untuk menulis menggunakan 2 jari pada kaki kirinya, bermain alat musik, menyisir rambut, menyikat gigi. Nick lulus kuliah dengan 2 jurusan di bidang Accounting dan Financial Planning pada usia 21 tahun.

Saat ini, dia telah menjadi pembicara terkenal di berbagai belahan dunia seperti; Amerika Utara, Australia, Asia, dan Afika. Nick juga menjadi penulis dari buku berjudul “No Arms, No Legs, No Worries!” dan di usia-25, dia telah berhasil hidup mandiri secara finansial.

--

Ayo Trading Sehat! – Go Green Trading

Aug

25.10

Posted by Rully Alexander 0 Comments

Trader dan Investor selalu berbicara mengenai open posisi, trading management, indikator, psikologi trading, analisa market dan segala hal yang berhubungan dengan trading hingga perangkatannya. Perangkat tersebut seringkali dilupakan bahkan terabaikan, tetapi penting untuk dimiliki trader.

“Perangkat penting itu bernama Tubuh dan Kesehatan Trader itu sendiri!”

Kebanyakan trader bisa menghabiskan waktu trading mereka hingga 12 jam / hari di depan monitor laptop atau komputer. Mata trader adalah bagian tubuh pertama yang merasakan gangguan, terlebih lagi dipicu oleh stress akibat loss, floating minus dan beberapa kesalahan trader saat trading.

Penyakit lain seperti sakit kepala, penglihatan buram, susah tidur, badan pegal, tubuh lemas, hingga kurang konsentrasi menjadi gejala yang akan berkelanjutan apabila hal tersebut terus diabaikan oleh trader. Padahal, konsentrasi sangat dibutuhkan sebelum mengambil keputusan trading.

Menjaga kesehatan secara extra sungguh diperlukan bagi trader, terlebih bagi mereka yang berpuasa di bulan Ramadan agar dapat beraktifitas normal. Baik berpuasa atau tidak, kesehatan itu baik adanya bagi kelancaran segala aktifitas trader sehari-hari.

8 Tips Trading Sehat dari Futures Galleria Blog :

1. Jaga jarak pandang Anda – monitor (50-100cm) dan gunakan meja / kursi nyaman
2. Sebaiknya gunakan LCD monitor dan setting sesuai kenyamanan mata Anda
3. Periksakan mata Anda, pakailah kacamata anti radiasi apabila diperlukan
4. Perhatikan sirkulasi udara dan gunakan cahaya ruangan yang cukup ketika trading
5. Makan, minum, dan konsumsi tambahan vitamin / mineral secara teratur
6. Tidur 6 – 8jam sehari dan istirahatkan mata Anda sejenak, minimal 5 menit tiap jam
7. Sediakan waktu Anda untuk olahraga secara teratur agar kondisi tetap bugar
8. dan Terpenting adalah; menyediakan waktu untuk ibadah, keluarga dan sahabat.

Sudahkah Anda Trading Sehat? Sekarang adalah saat yang tepat untuk Anda!

--

Lima Ciuman Kontroversial di Hollywood
Berikut sejumlah selebriti pembuat sensasi karena berciuman sesama jenis di atas panggung.
Sabtu, 12 Juni 2010, 08:33 WIB
Petti Lubis, Mutia Nugraheni
Sandra Bullock dan Scarlett Johansson (www.mtv.com)
BERITA TERKAIT

* Makin Mesra Berkat Makanan
* Benarkah Putus Cinta Lebih Berat Bagi Pria
* Agar Si Dia Tak Berpaling ke Lain Hati
* Mengenali Kelemahan Diri Lewat Zodiak
* Mengenali Kelemahan Diri Lewat Zodiak

VIVAnews - Aktris mencium aktris lainnya di atas panggung tampaknya sedang menjadi tren di Hollywood. Hal itu dilakukan memang semata-mata bagian dari pertunjukkan dan membuat sensasi. Uniknya, selebriti wanita terbilang lebih sering melakukan aksi kontroversial ini.

Berikut sejumlah selebriti pembuat sensasi karena berciuman sesama jenis di atas panggung.

1. Sandra Bullock dan Scarlett Johansson

Sandra Bullock dan Scarlett Johansson
Pada penampilan perdananya setelah kasus perselingkuhan suaminya terungkap, Sandra Bullock kembali membuat berita. Saat menerima penghargaan Generation Award, pada MTV Video Music Awards, ia mencium bibir Scarlett Johansson.

"Kami telah melakukannya dan ingin kembali hidup normal, karena biaya terapi sangat mahal," kata Bullock, seperti dikutip dari Marie Claire.

2. Miley Cyrus dan penari latarnya

Miley Cyrus
Penyanyi berusia 17 tahun ini, banyak menuai kritik. Setelah penampilannya yang terlampau terbuka di video klip terbarunya, Miley kembali membuat geger. Ia berciuman bibir dengan penari latar wanitanya saat menyanyikan lagu terbarunya berjudul "Can't Be Tamed," dalam acara Britain's Got Talent, pekan lalu.

3. Britney Spears dan Madonna

Britney & Madonna
Pada 2003 dalam acara pembukaan MTV Video Music Awards, Madonna dan Britney Spears berduet menyanyikan lagu mereka. Mereka lalu menutup penampilan dengan berciuman. Ciuman itu disebut-sebut sebagai 'ciuman kematian' bagi Britney, karena setelah kejadian tersebut kariernya menurun drastis.

4. Jessica Biel dan Sarah Silverman

Jessica Biel
Tampaknya ajang penghargaan MTV, menyuguhkan ciuman sesama jenis sebagai 'daya tariknya'. Pada 2007, Jessica Biel dan seorang komedian, Sarah Silverman, berciuman di belakang panggung. Momen ini juga dijadikan candaan bagi Madonna dan Britney.

5. Charlize Theron dan seorang wanita beruntung

Charlize Theron
Aktris ini adalah salah satu pengusaha pintar. Dalam sebuah acara amal, ia melakukan aksi yang cukup nekat untuk mendapatkan uang amal lebih dari US$ 30.000 (sekitar Rp 270 juta). Charlize pun melelang sesi ciuman. Ada seorang pria yang menawar US$ 135.000 (sekitar Rp 1,15 miliar) , tetapi kemudian tidak mendapatkannya karena ada seorang wanita yang menawar US $ 140.000 (Rp 1,26 miliar). Mereka pun berciuman di atas panggung amal selama 20 detik.

--

Wanita-wanita Termahal di Hollywood
Berikut beberapa aktris dunia yang mengasuransikan bagian tubuh mereka. Berapa nilainya?
Jum'at, 11 Juni 2010, 07:29 WIB
Petti Lubis, Anda Nurlaila
Heidi Klum (corbis.com)
BERITA TERKAIT

* Anjing 'Genit' Victoria Beckham
* Crocs Hadirkan Koleksi Piala Dunia 2010
* Lingerie Sesuai Bentuk Tubuh
* Gadget Seksi untuk Wanita Aktif
* Jurus Jitu Agar Tetap Aktif di Tempat Kerja

VIVAnews - Tubuh indah dan sempurna adalah modal utama bagi sebagian besar selebriti dunia. Di tengah sorotan cahaya kamera, tubuh nyaris sempurna menjadikan para bintang makin berkilau.

Beberapa aset yang selalu dijaga para aktris di antaranya wajah cantik, kaki jenjang, suara emas hingga bagian tubuh yang memesona. Tak tanggung-tanggung, untuk menjaga penampilan bagian tubuh agar tetap dalam bentuk terbaik dan melindungi jika terjadi insiden, mereka lalu mengasuransikan beberapa bagian tubuh.

Berikut beberapa aktris yang mengasuransikan bagian tubuh mereka seperti dikutip dari laman Glamour.

1. Dolly Parton

Dolly Parton
Dolly Parton merupakan penyanyi sekaligus aktris berbakat pada masanya. Sehingga, banyak yang terkejut karena ia justru merogoh kocek untuk mengasuransikan sepasang payudara berukuran 40DD senilai US$ 600 ribu (Rp5,5 miliar).

2. Jennifer Lopez

Jennifer Lopez
Lopez dikabarkan mengasuransikan bagian tubuh terbaiknya, yaitu bokongnya dengan nilai antara US$ 27-$ 800 juta (Rp 250 miliar- 7,4 triliun)

3. Heidi Klum

Heidi Klum
Supermodel Heidi Klum mengsuransikan kaki kanannya sebesar US$ 2,2 juta (sekitar Rp 20,3 miliar) dan kaki kiri sebesar US$ 1 juta (Rp9,2 miliar). Perbedaan nilai asuransi karena pada bagian lutut kaki kiri Klum terdapat bekas luka kecil. "Mereka (perusahaan asuransi) memberi nilai berbeda karena kaki saya memiliki sedikit bekas luka. Saya harus memeriksakan kaki di London sebelum mengasuransikannya," katanya.

4. Bette Davis

Bette Davis
Aktris yang tenar pada era-1930-an, Bette Davis dikenal memiliki pinggang yang sangat ramping. Tak heran, ia rela mengasuransikan pinggangnya senilai US$ 28 ribu (256 juta) untuk menjaga agar lingkar pinggangnya tetap sempurna.


--

Rahasia kekayaan Warren Buffet

Banyak orang mencoba mencari rahasia pola pikir dan tips jitu dari langkah investasi a’la Buffet dengan memborong dan mengikuti buku – bukunya yang laris manis di pasaran. Namun, rahasia kekayaan Buffett sebenarnya, datang dari sikap dermawan dan lifestyle sederhana dalam pribadi hidupnya.

Sejak usia dini, Buffet telah menunjukkan kegemarannya dalam menghasilkan dan menabung uang. Dia pernah menjadi sales door to door, menjual permen karet, minuman soda, sampai majalah dan koran. Penghasilannya selalu ia tabung dan hanya digunakan untuk keperluan yang penting saja.


rumah warren buffet

Warren Buffett yang sering disebut “Oracle from Omaha”, saat ini memiliki harta kekayaan bernilai sekitar US$47 miliar. Bersama istrinya, pria 79 tahun tersebut masih tinggal di rumah sederhana di Omaha, Nebraska, AS yang dibeli dengan harga US$31,500, lebih dari 50 tahun lalu dengan tetap tidak memakai pagar.

Buffet bepergian tanpa dikawal siapapun dan membawa sendiri mobil pribadi sederhana yang dipakai hingga rusak sebelum digantinya. Dia tidak berkeliling dunia memakai jet pribadi, meski ia memiliki salah satu perusahaan pesawat jet terbesar di dunia. Waktu istirahatnya dipakainya dengan menonton TV sambil makan pop corn.

Walau sering menikmati hidangan di restoran terbaik di berbagai belahan dunia, Buffett lebih memilih menu burger, kentang goreng dan Coca-Cola dingin. Saat ditanya mengapa dia tidak memiliki sebuah kapal pesiar, Buffett menjawab: “Kebanyakan mainan cuma menimbulkan rasa nyeri di leher“. Bahkan, ia tidak mempunyai komputer di meja kerjanya dan bepergian tanpa telepon genggam.

"Anak – anaknya tidak akan mewarisi sebagian besar dari kekayaannya", Buffet ingin memberikan mereka secukupnya dan menghindari agar mereka jangan sampai merasa tidak harus melakukan apa – apa, karena terlalu nyaman dengan keadaannya sekarang.

Warren Buffet pernah berjanji, setelah meninggal ia akan memberikan 85% harta kekayaannya pada yayasan amal milik Bill Gates, Gates Foundation. Namun, ia bederma lebih cepat dari dugaan. Pada tahun 2006, Warren Buffett mendonasikan 10 juta sahamnya di Berkshire senilai US$30,7 miliar kepada Gates Foundation. Jumlah sumbangan amal Buffett tercatat sebagai sumbangan terbesar dalam sejarah Amerika.

Bagaimana pendapat kamu mengenai sikap dermawan dan lifestyle sederhana a’la Warren Buffet? Apakah sikap tersebut cocok dengan gaya hidup Investor masa kini?

--

Miskin?? Siapa Takut!!
Aha.. Miskin? Siapa Takut!! Saya pernah ingat kata-kata ini diucapkan oleh salah seorang pengusaha sukses yang pernah saya ajak ngobrol. Pengusaha sukses ini sudah pensiun sekarang dari kegiatan usahanya, semua usahanya diserahkan pada orang kepercayaannya dan tiap bulannya ia menerima pasif income. Nah, pernah ngobrol sedikit, dan saya tanya-tanya. Apa prinsip sukses yang ia jalankan dalam meraih sukses?

Ia sendiri dulunya berlatar belakang bukanlah dari keluarga kaya. Jauh Malah… Orang tuanya seorang penjual kue keliling, ia sendiri tidak tamatan kuliah, malah cuma tamat SMP. Masa kecilnya besar di jalanan, bekerja mencari uang seumur anak SMP, dengan menjadi kernet angkot. Sampingan lainnya adalah menggali parit. Ini ia jalankan di masa kecilnya. Namun sekarang telah menjadi pengusaha sukses, yang malah sudah tidak aktif lagi dalam kegiatan usaha, namun berpenghasilan pasif income. Ini yang namanya usaha jalan, pemiliknya jalan-jalan. Ya, itulah nikmatnya jadi pengusaha sukses. Nah, bagaimana kisahnya dan prinsip yang ia pegang sehingga bisa mengubah kehidupannya dari anak jalanan menjadi pengusaha sukses? Mari kita ikuti kisah singkat perjalanan suksesnya..

Semasa kecil, dengan bermodalkan “bosan pada kemiskinan”, ia bekerja keras. Namun, ia tau kalau hanya dengan menjadi kernet angkot dan penggali parit, tentunya tidak akan mengubah nasibnya. Ia sadar, bahwa manusia mengubah nasib, bukan nasib digariskan oleh yang maha kuasa. Nasib bisa diubah. Nasib juga bukan bawaan keturunan. Ia bekerja menjadi pegawai di sebuah toko baju. Ia bekerja keras, bekerja rajin. Namun, ia bekerja bukan untuk mencari uang, melainkan ingin mendapatkan pengalaman, pengetahuan dan kenalan. So, gaji tidak menjadi prioritas utamanya. Ia tau kalau syarat untuk sukses, haruslah bekerja keras. Ia sambil bekerja, sambil membangun network.

Setelah beberapa tahun bekerja, dan membangun network, akhirnya ia berani membuka toko baju. Dan itu Tanpa Modal!! Pelajari cara membangun usaha tanpa modal di video modul sukses wirausaha. Toko pertama yang ia buka dengan tanpa modal sendiri itu pun berjalan maju. Ia memulai usaha dengan pengalaman bekerja yang telah ia lalui. Dari satu toko, mulailah menambah cabang menjadi 2 toko. Namun, suatu hari kebakaran melanda kompleks pertokoan yang meludeskan kedua tokonya. Namun, ia tidak kecewa. Prinsip yang selalu ia pegang adalah Ia tidak takut Miskin alias Berani Miskin. Ia sudah pernah mengalami kehidupan yang amat miskin, jadi kalaupun toh ia gagal, ia sudah tau bagaimana kehidupan miskin itu, jadi ia memutuskan harus kaya. Prinsipnya yang Gak Takut Miskin alias Berani Miskin inilah yang membuatnya berani berbisnis.

Ia pun membuka toko baju di tempat lainnya. Namun, malang lagi, setelah beberapa tahun berjalan, thn 1998 terjadi kerusuhan Mei 1998 di Palembang. Toko baju yang rame miliknya itu pun menjadi korban penjarahan besar-besaran. Isi toko ludes semua dibawa para penjarah. Namun, dengan prinsip tidak takut miskin, ia pun mencoba lagi. Ia terus mencoba berwirausaha, dan akhirnya singkat cerita sekarang ini telah menjadi wirausaha sukses. Pengusaha sukses pemilik berbagai usaha di Palembang ini juga telah membuktikan bahwa latar belakang masa kecil yang susah bisa berubah asalkan mau berusaha keras. Tidak ada Nasib yang tidak bisa diubah. Dan Jangan pernah takut miskin. Makin takut miskin akhirnya malah jadi miskin. Berani miskin malah gak miskin-miskin. So, bagaimana pendapat anda pemirsa?


--

Kata kuncinya jelas: anda bisa jadi kaya hanya kalau anda berani jadi miskin. Ciri khas orang sukses (bakal orang kaya) itu adalah berani ngaku ga punya duit (tapi tidak pelit), berani dan ga malu dibilang miskin (tapi kerja keras), berani gagal (tapi terus berusaha), dan berani sukses tapi tetap rendah hati.

Tapi sebenarnya di dunia ini tidak ada orang miskin kecuali yang malas bekerja dan tidak ada juga orang bodoh kecuali yang malas belajar.

--

BISNIS REVIEW, MELIHAT SOSOK SUKSES DISINI



Jika di Malaysia desainer Jimmy Cho menjadi ikon dengan sepatu dan tas karyanya yang mendunia, Indonesia tidak perlu rendah diri. Adalah Nancy Go, seorang putri bangsa keturunan Brazil yang berhasil merambah kancah mode dunia dengan tas-tas karyanya yang diberi merek ‘Bagteria’. (16/08)

Nancy memang pandai memainkan citra produk. Ia dan suaminya, Bert Ng, memilih nama merek “Bagteria” yang terkesan global dan mengandung unsur humor. Menurutnya ia mengingkan agar Bagteria seperti bakteri yang mewabah, menjadi ‘infeksi’ di seluruh dunia. Mereka berdua merintis PT Metamorfosa Abadi, payung hukum Bagteria, dengan modal Rp300 juta, pada bulan Mei 2000. Mereka merintis workshop pembuatan tas dengan menyewa sebuah rumah, yang letaknya persis di depan kediaman keluarga Ng di kawasan Jakarta Barat. Waktu itu, mereka mempekerjakan lima karyawan.



Wanita yang lahir di Sao Paulo Brazil pada tanggal 6 Januari 1963 ini sempat disarankan untuk mendaftarkan ‘Bageteria’ di italia dan mengubah mereknya menjadi berbau-bau Italia. Tujuan dari hal itu tentunya tidak lepas dari masalah gengsi di mana Italia memang terkenal dengan fashionnya. Akan tetapi Nancy dan suami memutuskan untuk mempertahankan merek ‘Bagteria’ dan mendaftarkannya di Indonesia. Di Eropa dan Amerika, merek Bagteria sepadan dengan Louis Vuitton, Chanel, atau Christian Lacroix.



Para pesohor yang menyukai tas ‘Bagteria’ ini antara lain Paris Hilton, yang kepincut oleh tas rancangan Nancy yang dipamerkan dalam Fashion Week di AS. Selain Paris, bintang film cantik asal Perancis yang terkenal sebagai pasangan Tm Hanks di The Da Vinci Code, Audrey Toutou, juga merupakan peminat tas ‘Bagteria’. Nama lain adalah Emma Thompson dan putri Zara Phillips, cucu Ratu Elizabeth II.

Sejak awal, Nancy dan Bert memosisikan Bagteria sebagai produk ekspor. Sebagai langkah awal, mereka membidik Hongkong. Sebab Hongkong adalah kiblat mode Asia. Setelah mempelajari secara detail prospek pemasaran Bagteria, mereka memutuskan untuk berbisnis dengan konsep waralaba. Di tiap negara, mereka memilih satu distributor sebagai master franchise untuk menyebarkan Bagteria ke butik pilihan. Namun, perempuan kelahiran Brasil, 1963 ini mengecualikan Taiwan. Khusus untuk negara tersebut, Nancy melakukan bisnis secara kemitraan.



Setelah sukses di Hongkong, PT Metamorfosa Abadi mulai kebanjiran order. Pada 2003, mereka menjajaki untuk menembus pasar Jepang, yang terkenal sulit ditembus eksportir baru. Menurut Nancy importi Jepang sangat peduli terhadap kualitas. Sekali mereka dikecewakan maka tertutup sudah kesempatan eksportir, karena itu Nancy dan Bert sangat konsisten untuk menerapkan control kualitas bagi produk-produknya. Kini, Jepang merupakan salah satu negara dengan permintaan tas Bagteria tertinggi, di antara negara-negara Asia lainnya.

Memang Nancy sengaja tidak menjadikan Indonesia sasaran pertama pemasaran ‘Bagteria’. Untuk harga jual dalam negeri yang berkisar 1 – 8 juta per tas, masyarakat Indonesia masih menganggap harga tas itu terlalu mahal. Padahal ‘Bagteria’ memang menggunakan bahan baku yang unik seperti kristal swarovski, manik, payet, batuan semi-precious, hingga emas dan perak dalam ukuran milimeter semuanya dijahit secara teliti satu per satu. Dia pun menggunakan bahan dari bulu domba, kulit belut, piton, ostrich, kulit ikan salmon, dan gading mammoth. Untuk bahan-bahan ini, ia memesan langsung ke Siberia, Islandia, dan Afrika. Meski begitu, Nancy juga memanfaatkan bahan lokal, seperti kulit piton, kulit buaya, kerang, kayu, dan perak dari perajin Bali dan Yogya.

Wanita Muda Berhasil Menembus Pasar Fashion Dunia dengan Tas ‘Mimsy’
Selain nama ‘Bagteria’ dan Nancy Go, ternyata produk tas dari Indonesia ada juga yang berhasil memperoleh nama di dunia. Merek tas unik ini adalah ‘Mimsy’, buatan asli wanita Indonesia bernama Christyna Theosa yang baru berusia 27 tahun. Chrityna adalah seorang desainer lulusan desain grafis di Art Center College of Design, Pasadena, California, Amerika Serikat.

Sejak masih kuliah, Christyna memang hobi mendesain tas. Setelah mencoba berbagai jenis desain, Christyna akhirnya bisa membuat merek terkenal dengan jenis model clutch.

Berbeda dengan sejumlah pebisnis, Christyna memulai bisnis ini justru dimulai di Amerika. Dia menitip jual tas desainnya ke sebuah butik Indie di Santa Monica, California. Ternyata tas itu digemari oleh warga California. Lama kelamaan, dalam waktu singkat tas yang dia beri merek Mimsy ini menarik pelanggan di negeri Paman Sam itu. Ia kemudian diberi sudut khusus untuk memajang kreasi lebih banyak lagi.

Bahkan tas hasil desainnya itu sering melenggang di berbagai even internasional seperti fashion week di New York dan Las Vegas, juga di Jepang, Kanada, Sydney, Dubai, dan Madrid.
Reply With Quote

--

Perusahaan-Perusahaan yang Mengalami Pertumbuhan Paling Pesat Sedunia
Meski kondisi perekonomian global masih bergerak dalam sebuah kondisi yang labil dan cenderung belum mengalami pemulihan yang signfikan, perkembangan bisnis secara global justru memperlihatkan sebuah kenaikan performa seperti yang terlihat beberapa waktu lalu dimana mayoritas perusahaan-perusahaan besar AS mengalami kenaikan profit pada kuartal kedua tahun ini. Kondisi yang sama juga dijelaskan oleh Fortune dimana hari ini merilis 100 nama perusahaan dunia yang dinilai mengalami perkembangan yang signifikan dalam setahun terakhir. Dalam penilaian tersebut, Fortune menilai berdasarkan pertumbuhan aset dan juga pertumbuhan pendapatan perusahaan dalam setahun terakhir. Berikut ini kami akan membahas beberapa perusahaan yang berada di urutan 10 besar.

Eldorado Gold, Perusahaan Paling Berkembang

Pada urutan pertama sebagai perusahaan yang paling mengalami perkembangan yang pesat ditempati oleh Eldorado Gold. Perusaahn asal Kanada yang bergerak pada sektor tambang logam mulia ini mengalami perkembangan yang pesat dalam sektor bisnis maupun peroleh keuntungan dalam setahun terakhir. Perusahaan yang berdiri sejak tahun 2008 ini tercatat mengalami kenaikan pertumbuhan sebesar 46% dengan kenaikan pertumbuhan keuntungan sebesar 47% dalam setahun terakhir. Perkembangan bisnis Eldorado Gold dinilai berkat strategi ekspansi bisnisnya ke China dengan menaruh 2 tambang emasnya di negara tersebut. Dan rencana selanjutnya perusahaan tersebut akan mengembangkan bisnisnya ke beberapa negara seperti Turki, Yunani dan Brasil. Dengan masih bergerak positifnya harga emas untuk saat ini, dipastikan prospek perkembangan bisnis Eldorado Gold akan semakin cemerlang.

Sedangkan diurutan kedua ditempati oleh perusahaan pembuat kopi yang berpusat di Vermon AS, Green Mountain Coffee Roasters. Didirikan pada tahun 1981, dan merupakan salah satu perusahaan kopi yang telah menjadi favorit di AS dalam 1 dekade terakhir. Dalam setahun terakhir pertumbuhan aset tersebut tercatat mengalami kenaikan sebesar 64% dengan kenaikan pendapatan sebesar 54%. Kiprah sukses dari Green Mountain akibat telah terpatrinya produk "K-Cup" yang menjadi produk utamanya. Persebaran produk "K-Cup" mayoritas berada di gedung-gedung perkantoran dan hotel dimana biasanya disediakan dalam bentung vending machine. Dalam setahun terakhir, produk "K-Cup" telah terjual sebanyak 1,6 miliar buah.

Pada peringkat ketiga ditempati oleh perusahaan konsultan IT yang bernama EBIX. Perusahaan asal Atlanta ini merupakan perusahaan yang bergerak dibidang konsultan IT dan outsourcing yang telah memiliki klien sebanyak 100 perusahaan di 50 negara di dunia. Mayoritas dari sektor bisnisnya ialah memberikan pelayanan dalam bentuk penggunaan sotfware tertentu berikut juga penyelesaian masalah-masalah yang akan terjadi. Dalam setahun terakhir, perusahaan tersebut mengalami kenaikan pertumbuhan sebesar 52% dengan pertumbuhan pendapatan sebesar 51%.

Ada yang menarik pada urutan 10 besar survey yang dilakukan oleh Fortune, di urutan kelima misalnya terdapat perusahaan yang bergerak dalam produksi pembungkus dan kemasan yang terbuat dari kertas dan plastik. Nama perusahaan tersebut ialah KapStone yang telah berdiri 3 tahun lalu dengan bisnis utama ialah pembuatan pembungkusan atau kantung barang-barang yang terbuat dari kertas daur ulang dan plastik. Sebanyak 400 lebih perusahaan telah menjadi klien dari KapStone. KapStone sendiri tercatat telah mengalami kenaikan pertumbuhan sebesar 14% dengan kenaikan pendapatan sebanyak 103%. Sedangkan diurutan ketujuh ditempati oleh First Solar, perusahaan yang bergerak dibidang produksi panel solar yang dapat dijadikan sebuah alternatif penghasil tenaga listrik. Perusahaan yang telah berdiri selama 11 tahun ini berpusat di Arizona dan telah memiliki cabang-cabang di berbagai negara seperti Jerman, Jepang dan Itali dan sesaat lagi akan mengembangkan sayapnya ke China. Perkembangan aset perusahaan ini tercatat sebesar 8% dengan peningkatan keuntungan sebesar 114% dalam setahun terakhir.

--

Perkembangan bisnis retail di indonesia
10 Tahun yang lalu merebak apa yang disebut toko kelontong, yaitu toko yang menjual barang barang kebutuhan sehari hari, dengan sistem penjualan menggunakan kalkulator dan pencatatan data secara manual.
Kemudian 6 tahun yang lalu merebak trend bisnis retail yang menjamur hingga saat ini, yang dimulai dari minimart yang menjual barang kebutuhan sehari, yang dapat kita temukan disekitar daerah rumah / kantor kita. Sehingga pernah kita mendengar perperangan retail terbesar di Indonesia.
Semua dimulai dari perkembangan teknologi informasi dan inovasi yang memungkinkan proses pembelian dan penjualan dilakukan dengan alat yang disebut barcode, software penjualan yang canggih dan pelayanan profesional yang terstandarisasi.
Perkembangan bisnis retail tentunya tidak hanya akan berakhir sampai disini, seiring waktu berjalan, Peretailan akan terus menerus mengalami inovasi inovasi.

--

1 komentar:

  1. Selamat Siang,
    saya sudah membaca blog anda, sangat mudah di pahami dan saya sangat tertarik untuk bekerja sama dengan anda, kami dari Forexmart menawarkan kerja sama affiliasi yang sangat menguntungkan untuk anda, jika anda berminat dan tertarik dengan penawaran ini bisa menghubungi email saya di hellokittykucing89@gmail.com dan saya akan memberikan informasi yang lebih lengkap mengenai penawaran kerjasama ini.
    Terima Kasih dan salam sukses untuk anda

    BalasHapus